PYC Gandeng Kemendagri dan Ford Foundation Gelar FGD Reformasi Energi

January 23, 2024

BRIEF. ID –  Purnomo Yusgiantoro Center (PYC)  menggandeng Kementerian Dalam Negeri (Kemendagri) menggelar Focus Group Discussion (FGD)  tentang “Reformasi Sektor Energi untuk Mendukung Transisi Energi Guna Meningkatkan Ketahanan Ekonomi Indonesia” untuk mewujudkan ketahanan energi nasional.

Ketua Umum PYC, Filda Yusgiantoro mengatakan, kajian yang kini dilakukan PYC – Kemendagri didanai Ford Foundation, sebuah organisasi swasta berkedudukan di New York, Amerika Serikat (AS).

Sementara itu, PYC adalah sebuah organisasi nirlaba  di bidang penelitian independen terkait isu-isu energi di tingkat lokal, nasional, dan global, yang  fokus utamanya pada ketahanan energi (energy security).

“Topik ini dipilih mengingat agenda besar transisi energi di Indonesia,  diharapkan dapat  mendukung keamanan energi dan menjaga ketahanan ekonomi Indonesia,” kata Filda  di Jakarta, Rabu (24/1/2024).

Acara akan dibuka Pendiri PYC sekaligus Guru Besar Institut Teknologi Bandung (ITB) Purnomo Yusgiantoro dan  Pidato Kunci akan disampaikan Menteri Dalam Negeri (Mendagri) Tito Karnavian.

Sebagai pembicara, Sekretaris Jenderal Dewan Energi Nasional (DEN) Djoko Siswanto, pakar geologi Andang Bachtiar, dan Penasihat Senior Castlerock Iwan Adhisaputra.

Menurut Filda, FGD dibagi atas tiga kelompok berdasarkan wilayah. Kelompok 1 mencakup wilayah Aceh, Sumatera Utara (Sumut), Riau, Jambi, Sumatera Selatan (Sumsel), Bengkulu, dan Kalimantan Barat (Kalbar).

Kelompok  2 meliputi  Jakarta, Jawa Barat (Jabar), Jawa Tengah (Jateng), Yogyakarta, Jawa Timur (Jatim), Kalimantan Tengah (Kalteng), dan Kalimantan Timur (Kaltim).

Kelompok 3 terdiri atas  Bali, Nusa Tenggara Barat (NTB), Nusa Tenggara Timur (NTT), Sulawesi Selatan (Sulsel). Sulawesi Barat (Sulbar), dan Sulawesi Tenggara (Sultra).

No Comments

    Leave a Reply