Kabar Tito dan Istri Terpapar Covid-19, Kemendagri Pastikan Informasi Hoax

Jakarta – Sempat beredar informasi bahwa Mendagri Tito Karnavian terlihat mendatangi Rumah Sakit Persahabatan dan informasi tersebut menjadi bahan pertanyaan terkait kesehatan Mendagri dan istri.

Hal tersebut dibantah tegas oleh Kepala Pusat Penerangan (Kapuspen) Kemendagri Bahtiar. Dia menyatakan bahwa Mendagri Tito Karnavian dan istri dalam keadaan sehat walafiat.

“Bapak Mendagri dan Ibu, alhamdulilah saat ini dalam kondisi sehat walafiat dan tidak benar apabila ada informasi bahwa beliau sakit, mari kita lawan hoax”, tegas Bahtiar dalam pernyataan resmi, Sabtu (14/3/2020).

Lebih lanjut, Bahtiar mengungkapkan bahwa Sabtu pagi Mendagri dan Istri menghadiri acara Hari Kesatuan Gerak (HKG) PKK Ke-48 di Posyandu Dakura X, Perumnas Bumi Telukjambe Blok F, Desa Sukaluyu Kabupaten Karawang.

Selain itu, bahkan Mendagri Tito Karnavian hadir di Metro TV  membacakan dan memberikan penghargaan Kick Andy Heroes Award.

“Bapak Mendagri beraktivitas seperti biasa dalam keadaan sehat walafiat tadi malam menghadiri acara di Metro TV membacakan dan memberikan penghargaan Kick Andy Heroes Award”, ujar Bahtiar.

Dia juga menegaskan bahwa informasi yang tidak jelas sumbernya terkait kesehatan Mendagri harus dicek dengan baik kebenarannya dan mengajak semua pihak untuk lebih hati-hati dalam mengantisipasi setiap informasi yang sifatnya hoax.

Share post:

Subscribe

spot_imgspot_img

Popular

More like this
Related

Ditutup Menguat 42,07 Poin, IHSG Lanjutkan Tren Positif

BRIEF.ID - Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) pada perdagangan...

IHSG Bertahan di Zona Hijau Ditopang Saham Bank BUMN

BRIEF.ID - Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) di Bursa...

Tren Pelemahan Rupiah Berlanjut Imbas Kebangkitan Indeks Dolar AS

BRIEF.ID - Tren pelemahan nilai tukar (kurs) rupiah terhadap...

Harga Emas Antam Naik Jadi Rp1.906.000 per Gram Dipicu Aksi Bargain Buying

BRIEF.ID - Harga emas batangan PT Aneka Tambang Tbk...