Menangkan Pasangan Ganjar-Mahfud, Oso: Dukungan Suara Perempuan  Luar Biasa

December 30, 2023

BRIEF.ID  – Ketua Umum Partai Hanura Oesman Sapta Odang (Oso) mengatakan, suara perempuan sangat penting untuk memangkan Pasangan Calon Presiden (Capres) – Calon Wakil Presiden (Cawapres) Nomor Urut 3, Ganjar Pranowo-Mahfud MD  meraih kemenangan pada  kontestasi Pilpres 2024.

OSO mengatakan, seluruh kader Hanura di Jawa Barat untuk memenangkan pasangan  Ganjar – Mahfud.

“Suara perempuan  itu luar biasa sekarang. Ingat ibu-ibu,  sekarang persentasenya sudah sama 50% wanita, 50% pria. Jangan disederhanakan. Seluruh kader Hanura di Jawa Barat wajib  memenangkan pasangan capres-cawapres Nomor Urut 3, Ganjar Pranowo-Mahfud MD,” kata Oesman Sapta pada rapat Pemantapan Pemenangan Caleg Hanura se-Jawa Barat di Cirebon, Jawa Barat, Jumat (29/12/2023) malam.

Ia  mengatakan, meraih suara perempuan sebanyak-banyaknya adalah salah satu strategi Partai Hanura untuk membukukan  kemenangan di Jawa Barat.

“Jawa Barat termasuk provinsi yang sangat besar ibu-ibunya. Itu sebabnya harus kita dorong mereka untuk menjadi  petarung, petarung yang memperjuangkan kepentingan anak cucunya,” kata dia.

Secara terpisah,  Capres Nomor Urut 3 Ganjar Pranowo mengatakan kelompok rentan harus dilibatkan dalam pengambilan keputusan untuk meningkatkan kualitas pelayanan publik dan menciptakan pelayanan publik berkeadilan.

Pada debat capres pertama Pemilu 2024 di Kantor KPU RI, Jakarta,  Ganjar menceritakan pengalamannya saat memimpin provinsi Jawa Tengah selama 10 tahun.

Dia mengatakan selalu melibatkan kelompok rentan perempuan, penyandang disabilitas, lanjut usia, anak-anak, orang tua, serta kelompok rentan lainnya dalam musyawarah rencana pembangunan (Musrenbang).

“Kenapa? Agar pengambil keputusan aware. Mereka,  pemimpin peduli apa yang  kaum rentan rasakan,” kata Ganjar.

Terpisah, Komisi Pemilihan Umum (KPU) menetapkan Daftar Pemilih Tetap (DPT) Pemilu 2024 sebanyak 204.807.222 pemilih.

Data Komisi Pemilihan Umum (KPU) RI, jumlah pemilih dalam negeri di 514 Kabupaten/Kota, 7.277 Kecamatan, 83.731 Desa/Kelurahan, 820.161 TPS, terdiri atas pemilih laki-laki sebanyak 101.467.243 orang, pemilih perempuan 101.589.505 orang,  sehingga secara keseluruhan  jumlah pemilih di dalam negeri pada Pemilu 2024  sebanyak 203.056.748.

Sementara itu,  jumlah pemilih untuk pemilih di luar negeri yang tersebar di 128 negara perwakilan,  jumlah PPLN, KSK dan Pos sebanyak 3.059, jumlah pemilih laki-laki 751.260 orang, perempuan 999.214 orang. Total pemilih laki-laki dan perempuan di luar negeri 1.750.474 orang.

No Comments

    Leave a Reply