Presiden Jokowi Hadiri Rapim Kementerian Pertahanan

January 18, 2023

BRIEF.ID – Presiden Joko Widodo (Jokowi) menghadiri rapat pimpinan (Rapim) Kementerian Pertahanan (Kemenhan) Republik Indonesia Tahun 2023 di Gedung Kementerian Pertahanan Republik Indonesia Jalan Medan Merdeka Barat, Jakarta, Rabu (18/1/2023).

Presiden Jokowi yang mengenakan kemeja putih lengan panjang tiba di Gedung Kementerian Pertahanan pada sekitar pukul 08.50 WIB. Kedatangannya disambut Menteri Pertahanan Prabowo Subianto.

Setelah saling bersalaman, Menhan mengajak Presiden Jokowi menuju Lapangan Bhinneka Tunggal Ika untuk menjadi inspektur upacara. Selesai upacara Presiden Jokowi didampingi Menhan Prabowo Subianto langsung menuju lokasi Rapim.

Hadir pada kesempatan itu, Panglima TNI Laksamana Yudo Margono, Kapolri Jenderal Polisi Listyo Sigit Prabowo, Kepala Badan Intelijen Negara (BIN) Budi Gunawan, KSAD Jenderal Dudung Abdurahman, KSAL Laksamana Muhammad Ali, dan KSAU Marsekal Fadjar Prasetyo.

Presiden Jokowi dijadwalkan memberikan pengarahan pada Rapim Kementerian Pertahanan 2023.

No Comments

    Leave a Reply