Presiden Jokowi Lantik Andi Amran Sulaiman Sebagai Mentan, Besok

BRIEF.ID – Presiden Joko Widodo (Jokowi) dijadwalkan akan melantik pengusaha asal Sulawesi Selatan Andi Amran Sulaiman sebagai menteri pertanian (Mentan) di Istana Negara, Jakarta, Rabu (25/10/2023). Jabatan serupa juga pernah dipercayakan kepada Amran, untuk periode 2014-2019.

Sumber Brief.id di lingkungan pejabat tinggi negara mengungkapkan bahwa nama Amran menguat untuk posisi Mentan.

Amran, katanya, diproyeksikan untuk menggantikan posisi Syahrul Yasin Limpo, yang mengundurkan diri akibat tersangkut kasus dugaan korupsi di Kementerian Pertanian.

“Iya, Pak Andi Amran Sulaiman yang akan dilantik,” kata sumber yang enggan menyebutkan jati dirinya.

Presiden Jokowi, lanjutnya telah beberapa kali berdiskusi dengan Amran tentang kondisi ekonomi saat ini.

Saat menjabat Mentan periode 2014-2019, Amran dikenal sebagai pekerja keras. Ia tidak segan-segan untuk mengawal komoditas yang dibutuhkan di setiap daerah.

Share post:

Subscribe

spot_imgspot_img

Popular

More like this
Related

IHSG Terseret ke Zona Merah Jelang Batas Akhir Gencatan Tarif Trump

BRIEF.ID - Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) di Bursa...

Gunung Raung Erupsi Dua Kali, Senin Pagi

BRIEF.ID - Gunung Raung  di perbatasan Kabupaten Jember, Bondowoso...

Tampil Perdana di KTT BRICS 2025 Brasil, Presiden Prabowo Disambut Hangat

BRIEF.ID - Presiden Brasil Luiz Inácio Lula da Silva...

IHSG Diperkirakan Rawan Terkoreksi

BRIEF.ID – Pergerakan Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) pada...