Pemilu 2024, Megawati Mencoblos di Kebagusan, Ganjar di Semarang, dan Mahfud di Yogyakarta

BRIEF.ID – Presiden Kelima RI sekaligus Ketua Umum PDI Perjuangan Megawati Soekarnoputri bersama keluarga,  bakal menggunakan hak pilih Pemilu 2024 di Tempat Pemungutan Suara (TPS) 53  Kebagusan, Jakarta Selatan, Rabu (14/2/2024).

“Ibu Mega,  besok akan menunaikan tanggung jawabnya sebagai warga negara untuk memilih di TPS 53 Kebagusan,” kata Sekjen  PDI Perjuangan Hasto Kristiyanto  di Jakarta, Selasa (13/2/2024).

Hasto mengatakan, setelah menggunakan hak pilihnya,  sesuai tradisi Megawati akan melakukan pemantauan seluruh proses hitung cepat (quick qount) dari kediamannya di Kebagusan.  

Sementara itu, Calon Presiden (Capres) Nomor Urut 3, Ganjar Pranowo beserta Ibu Siti Atikoh Supriyanti dan Alam Ganjar akan mencoblos  surat suara Pemilu 2024 di TPS 11 Lempongsari, Gajah Mungkur,  Semarang, Jawa Tengah.  

Calon Wakil Presiden (Cawapres) Nomor Urut 3,  Mahfud MD bersama Ibu Zaizatun Nihayati mencoblos di TPS 106, Jalan Jati No 61 Sambilegi, Maguwoharjo, Depok, Kabupaten Sleman, Daerah Istimewa Yogyakarta (DIY). TPS tempat Mahfud mencoblos terkesan sederhana, di mana seluruh hiasan dominan berbalut warna merah putih.

Usai pencoblosan, Ganjar dan Mahfud akan menuju Kebagusan untuk mendampingi Megawati   dalam kegiatan pemantauan.

“Direncanakan nanti Pak Ganjar dan  Pak Mahfud setelah mencoblos di daerahnya masing-masing,  akan bergabung melakukan monitoring di Kebagusan,” ujarnya.

KPU RI menetapkan peserta Pemilu 2024 sebanyak 18 partai politik nasional, yakni (sesuai dengan nomor urut) Partai Kebangkitan Bangsa (PKB), Partai Gerindra, PDI Perjuangan, Partai Golkar, Partai Nasdem, Partai Buruh, dan Partai Gelora Indonesia.

Berikutnya, Partai Keadilan Sejahtera (PKS), Partai Kebangkitan Nusantara (PKN), Partai Hanura, Partai Garuda, Partai Amanat Nasional (PAN), Partai Bulan Bintang (PBB), Partai Demokrat, Partai Solidaritas Indonesia (PSI), Partai Perindo, Partai Persatuan Pembangunan (PPP), dan Partai Ummat.

Selain itu, pemilu anggota legislatif (Pileg) juga diikuti enam partai politik lokal, yakni Partai Nanggroe Aceh, Partai Generasi Atjeh Beusaboh Tha’at dan Taqwa, Partai Darul Aceh, Partai Aceh, Partai Adil Sejahtera Aceh, dan Partai Soliditas Independen Rakyat Aceh.

Pemungutan suara pileg, termasuk Pemilu Anggota DPD RI, secara serentak dengan Pemilu Presiden dan Wakil Presiden 2024 pada tanggal 14 Februari 2024.

KPU RI juga telah menetapkan peserta Pemilu Presiden dan Wakil Presiden (Pilpres) 2024, yakni pasangan Anies Baswedan-Muhaimin Iskandar nomor urut 1, Prabowo Subianto-Gibran Rakabuming Raka nomor urut 2, dan Ganjar Pranowo-Mahfud Md. nomor urut 3.

Share post:

Subscribe

spot_imgspot_img

Popular

More like this
Related

Kampanye “Jagalah Hati, Jaga Data Diri” BSI Ajak Masyarakat Bijak Sikapi Era Digital

BRIEF.ID - SEVP Branding and Communication PT Bank Syariah...

BSI Gelar Kampanye “Jagalah Hati, Jaga Data Diri” Edukasi Nasabah Waspadai Ancaman Kejahatan

BRIEF.ID - PT Bank Syariah Indonesia Tbk (BSI) menggelar...

Ekonom AS: Perang Dagang Untungkan Tiongkok

BRIEF.ID – Ekonom dan Profesor pada Universitas Columbia, Amerika...

Presiden Xi: Tidak Ada Pemenang dalam Perang Tarif

BRIEF.ID – Presiden Republik Rakyat Tiongkok (RRT) Xi Jinping...