BRIEF.ID – Tim Kampanye Daerah (TKD) Pasangan Capres-Cawapres Nomor Urut 3, Ganjar Pranowo – Mahfud MD menargetkan meraup 60% suara di Kalimantan Timur (Kaltim).
Saat ini TKD, bersama komponen partai pengusung dan relawan tengah menyusun pola gerak memanfaatkan sisa waktu kurang lebih dua bulan menjelang pemungutan suara, 14 Februari 2024 mendatang.
“Maka dalam waktu kurang lebih dua bulan ini, ketua tim ini, merekalah yang nanti akan menyiapkan pola-pola geraknya. Insya Allah kompaklah, antara partai pengusung dan relawan,” ujar Ganjar di Balikpapan, Selasa (5/12/2023).
Dalam pertemuan TKD dan relawan Kaltim, Ganjar membahas beberapa pokok persoalan yang menjadi isu.
Sejumlah persoalan yang mengemuka dalam pertemuan itu, seperti harga kebutuhan pokok, perhatian kepada para atlet, pengembangan UMKM, termasuk tentang sulitnya bahan bakar minyak (BBM) yang membuat masyarakat terpaksa antre di SPBU saat membeli BBM.
“Itu semua disampaikan tim, sesuai kondisi di lapangan,” tegasnya. Kondisi lapangan itu, akan ditindaklanjuti, digodok menjadi program kerja.
Kaltim menurut Ganjar, saat ini menjadi penting lantaran ada proyek Ibu Kota Nusantara (IKN). Sudah sepatutnya, keberadaan IKN bisa berkontribusi dan memberi manfaat lebih untuk kemakmuran masyarakat Kaltim.
Dalam kunjungannya ke Balikpapan, Ganjar menyempatkan diri sarapan di Kedai Depot Miki yang merupakan warung kopi legendaris di kota berjuluk “kota minyak” tersebut. Ganjar memilih menikmati soto Banjar, telur setengah matang dan teh susu yang menjadi menu favorit.
Tidak hanya itu, ia turut menikmati suguhan aneka kue manis dan asin seperti bakpao, mantao goreng dan sanggar kacang.
“Ayo kita makan, makan soto Banjar,” ajak Ganjar.
Kedatangan Ganjar mendapatkan antusias pihak Depot Miki. Merry yang merupakan pemilik Depot Miki mengatakan dirinya bersama teman-teman di toko sangat menantikan kehadiran Ganjar.
“Senang sekali, karena selama ini kan anak-anak mau kenalan secara langsung dengan Pak Ganjar, saya cuma lihat di televisi aja. Jadi seneng banget,” kata Merry.
Bahkan Merry sempat meminta kepada Ganjar, saat bincang-bincang, agar lebih peduli dengan para pelaku UMKM jika terpilih menjadi presiden.
“Kami berharap para UMKM ini dibantu misalnya untuk perizinan, dibantu untuk pengembangan bisnisnya UMKM dan kami bisa diperkenalkan ke kota-kota lainnya,” harap Merry.
Sebelum meninggalkan Depot Miki, masyarakat dan beberapa karyawan Depot Miki tidak menyia-nyiakan kesempatan untuk bersalaman ataupun berswafoto bersama.
Selama kunjungan di Balikpapan, Ganjar solat zuhur di Masjid Agung At-Taqwa Balikpapan, sebelum makan siang bersama pimpinan koalisi partai politik pengusung dan tokoh relawan di Warung Makan Jogja.
Ganjar juga mendatangi Rumah Pelatihan Kerja Disabilitas di Loka Bina Karya Balikpapan. Dilanjutkan sowan ke Pondok Pesantren Syaichona Cholil Balikpapan.
Malamnya, Ganjar akan makan malam bersama tokoh-tokoh masyarakat adat Dayak dan lintas agama, sebelum mengakhiri hari dengan acara “Nongkrong Bareng Milenial, GenZ dan Influencer Lokal.”
No Comments