IHSG Kembali Sentuh Level 7.000 Jelang Hasil Rapat Dewan Gubernur BI

BRIEF.ID – Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) di Bursa Efek Indonesia (BEI) kembali menyentuh level 7.000 ditopang sentimen positif menjelang hasil Rapat Dewan Gubernur (RDG) Bank Indonesia (BI) hari ini, Rabu (15/1/2025).

Pada awal sesi I perdagangan saham hari ini, IHSG dibuka menguat 0,77% atau 53,35 poin ke level 7.010. Sedangkan kelompok 45 saham unggulan atau Indeks LQ45 naik 1,04% aatau 8,35 poin ke posisi 809,59.

Hingga pukul 09:30 waktu JATS, IHSG masih bergerak di zona hijau dan berada di level 7.000. Pergerakan IHSG terpantau fuktuatif dan sempat menyentuh level terendah di 6.977 dan level tertinggi di 7.022.

Data perdaganga BEI menunjukkan, sebanyak 274 saham naik harga, 187 saham turun harga, dan 179 saham tidak mengalami perubahan harga atau stagnan.

Adapun volume transaksi tercatat mencapai 3,644 miliar lembar, dengan frekuensi transaksi sebanyak 342.336 kali, dan nilai transaksi sebesar Rp2,202 triliun.

IHSG bergerak menguat ditopang sentimen positif dari dalam negeri seiring hasil RDG BI yang diperkirakan akan tetap mempertahankan suku bunga acuan atau BI-Rate di kisaran 6%.

Keputusan BI untuk tetap mempertahankan suku bunga acuan dipengaruhi kondisi ekonomi Amerika Serikat (AS) yang semakin menguat, sekaligus mengantisipasi gejolak pascapelantikan Presiden AS terpilih, Donald Trump, pada 20 Januari 2025.

Selain itu, neraca perdagangan Indonesia diperkirakan masih mengalami surplus pada periode Desember 2024, meskipun lebih rendah dari posisi pada bulan November 2024.

Konsensus memperkirakan surplus neraca perdagangan pada Desember 2024 akan mencapai US$3,55 miliar, atau lebih rendah dibandingkan November 2024 yang mencapai US$4,42 miliar.

Untuk perdagangan hari ini, IHSG diperkirakan bergerak fluktuatif dengan kecenderugan menguat di kisaran level support 6.975 dan level resistance 7.015.

Share post:

Subscribe

spot_imgspot_img

Popular

More like this
Related

Agensi Gold Medalis Klarifikasi Kim Soo Hyun Pernah Pacaran dengan Kim Saeron, Prada Putuskan Kontrak

BRIEF.ID - Agensi Gold Medalis mengklarifikasi bahwa Kim Soo...

Lagi, Lembaga Asing Turunkan Prediksi PDB Indonesia 2025

BRIEF.ID - Kondisi ekonomi Indonesia, yang memburuk seiring defisit...

Harga Emas Antam Akhir Pekan Turun Tipis Jadi Rp1.739.000 per Gram

BRIEF.ID - Harga emas PT Aneka Tambang Tbk (Antam)...

Pemerintah Fokus Hilirisasi dan Energi Baru Terbarukan Penuhi Target Investasi

BRIEF.ID - Menteri Investasi dan Hilirisasi/Kepala BKPM yang juga...