IHSG Hari Ini Melemah Jelang Rapat Dewan Gubernur BI Januari 2025

BRIEF.ID – Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) di Bursa Efek Indonesia (BEI) pada perdagangan hari ini, Senin (13/1/2025), melemah menjelang Rapat Dewan Gubernur (RDG) Bank Indonesia (BI) Januari 2025.

Pada sesi awal perdagangan hari ini, IHSG dibuka melemah 0,03% atau 2,11 poin ke levek 7.086. Sedangkan kelompok 45 saham unggulan atau Indeks LQ45 turun 0,29% atau 2,35 poin ke posisi 818,08.

Hingga pukul 10.00 waktu JATS, IHSG terpantau masih bergerak di zona merah dan berada di level 7.088. IHSG bahkan sempat terpuruk ke level terendah di 7.054.

Data perdagangan BEI menunjukkan sebanyak 270 saham turun harga, 256 saham naik harga, dan 246 saham tidak mengalami perubahan harga atau stagnan.

Volume saham yang ditransaksikan mencapai 5,471 miliar lembar, dengan frekuensi transaksi sebanyak 517.375 kali, dan nilai transaksi sebesar Rp3,056 triliun.

IHSG hari ini diperkirakan bergerak sideways dengan kecenderugan melemah, seiring sikap wait and see atau menunggu yang diterapkan pelaku pasar menjelag RDG BI Januari 2025.

Dalam RDG tersebut, akan dibuat keputusan terkait kebijakan suku bunga acuan atau BI-Rate di tengah pelemahan rupiah terhadap dolar Amerika Serikat (AS).

Selain itu, pelaku pasar juga mencermati kebijakan moneter BI untuk menghadapi ketidakpastian politik dan geopolitik glolal, terutama kebijakan ekonomi Donald Trump, yang akan dilantik menjadi Presiden RI pada 20 Januari 2025.

Share post:

Subscribe

spot_imgspot_img

Popular

More like this
Related

Pertemuan Lanjutan Prabowo dan Megawati Dipastikan Terjadi

BRIEF.ID - Pertemuan lanjutan antara Presiden Prabowo Subianto dan...

Negosiasi Intensif Indonesia-AS Soal Kebijakan Tarif Resiprokal

BRIEF.ID - ​Negosiasi tarif resiprokal antara Pemerintah Indonesia dan...

Nasib TikTok di AS Makin Tidak Pasti

​BRIEF.ID - Kesepakatan antara TikTok dan Pemerintah Amerika Serikat...

Jumat Agung, Pendeta Sarah: Keselamatan Manusia Datang Melalui  Pengorbanan Yesus

BRIEF.ID – Keselamatan manusia datang melalui penderitaan salib dan...