Film “Nona Manis Sayange” Tampilkan Keindahan Labuan Bajo

BRIEF.ID – Film drama komedi “Nona Manis Sayange” garapan sutradara Hestu Saputra dari rumah produksi DMILASTY Pictures dan Putaar Film  merilis poster serta trailer resminya, pada Rabu (27/9/2023) dan dijadwalkan tayang di bioskop pada 2 November 2023.

Trailer film berdurasi lebih dari 2 menit ini menampilkan keindahan Labuan Bajo sebagai latar tempat penceritaan di dalamnya. Hal ini sejalan dengan visi tim produksi untuk memperkenalkan Labuan Bajo  ke kancah internasional.

Film “Nona Manis Sayange” dibintangi  Haico Van Der Veeken, Pangeran Lantang, Bhisma Mulia, dan Mathias Muchus.

“Labuan Bajo  menjadi salah satu  Destinasi Super Priotitas, yang ingin dikembangkan  pemerintah kita. Makanya, kita pilih Labuan Bajo, adat, dan budayanya  untuk di-share ke worldwide, bukan cuma warga Indonesia saja,” kata Produser DMILASTY Pictures Miranda Putri, seperti dilansir Antara, Kamis (28/9/2023).

Film Nona Manis Sayange bercerita tentang kisah cinta antara seorang gadis Bajo bernama Sika (Haico van der Veeken) dengan seorang pemuda bernama Akram (Pangeran Lantang).

Sayangnya, hubungan mereka terhalang  adat istiadat Labuan Bajo yang mengharuskan calon pengantin laki-laki memberikan belis (uang mahar) kepada keluarga calon pengantin perempuan.

Akram  berjuang untuk mendapatkan restu dari orang tua Sika dengan cara mengumpulkan uang mahar  sesuai yang diminta oleh orang tuanya. Meski demikian, Sika berusaha untuk meyakinkan orang tuanya bahwa cinta sejati tidak dapat dinilai dari materi atau status sosial, termasuk kisah cintanya bersama Akram. Akankah mereka dapat bersatu di antara perbedaan yang ada?

Sementara itu, Haico van der Veeken mengatakan ia senang film “Nona Manis Sayange” akan segera tayang di bioskop. Trailer film yang menampilkan keindahan alam Labuan Bajo dapat membuat penonton seperti ingin pergi langsung ke sana.

“Saya senang film ‘Nona Manis Sayange’ akan segera tayang. Saya yakin, film ini akan membuat penontonnya ingin  pergi  ke Labuan Bajo,” kata Haico.

Share post:

Subscribe

spot_imgspot_img

Popular

More like this
Related

Bidik Kepemilikan Mayoritas, Danantara Gabung Konsorsium Zhejiang Huayou Cobalt

BRIEF.ID - Kepala Badan Pengelola Investasi (BPI) Danantara Rosan...

Rosan Sebut Presiden Setuju LG Energy Solution Diganti Huayou Cobalt

BRIEF.ID - Menteri Investasi dan Hilirisasi/Kepala BKPM Rosan Perkasa...

BEI Gandeng Perusahaan Besar Kaji Potensi IPO di Pasar Modal

BRIEF.ID – PT Bursa Efek Indonesia (BEI) menggandeng para...

Transjabodetabek Blok M-PIK 2 Resmi Beroperasi

BRIEF.ID - Gubernur DKI Jakarta Pramono Anung meresmikan beroperasinya...