Tim Indonesia Jaya Turunkan  Bendera Sang Merah Putih di Istana Merdeka

BRIEF.ID – Tim Indonesia Jaya bersiap menjalankan tugasnya dalam Upacara Penurunan Bendera Negara Sang Merah Putih pada Kamis sore, 17 Agustus 2023, di halaman Istana Merdeka. Keyla Azzahra Purnama yang merupakan perwakilan dari Provinsi Sumatera Selatan terpilih sebagai pembawa bendera Merah Putih saat   diturunkan.

Tiga orang lainnya dari Tim Indonesia Jaya yang bertugas untuk menurunkan bendera ialah Frans Timothy Prawira Siallagan sebagai Komandan Kelompok 8 yang mewakili Provinsi Lampung, Made Guruh Anggara Putra sebagai pembentang bendera dari Provinsi Bali, dan Raja Shiam Al Ghiffary Panjiyoga sebagai pengerek bendera yang mewakili Provinsi Jawa Barat.

Sementara itu, bertindak selaku Komandan Upacara Penurunan Bendera Negara Sang Merah Putih adalah Kombes Pol Dr. Victor Dean Mackbon, yang kini menjabat  Kapolresta Jayapura Kota, Polda Papua. Sebagai Komandan Kompi Paskibraka ialah Kapten Pom Herlan Auriza, yang saat ini bertugas sebagai Danunitpom Puspomau.

Adapun Brigadir Jenderal TNI Arkamelvi Karmani akan kembali bertindak sebagai Perwira Upacara pada sore hari ini. Ia merupakan lulusan Akademi Militer tahun 1989 yang lahir di Jakarta, 10 Februari 1967. Saat ini ia menjabat sebagai Kepala Staf Komando Garnisun Tetap I/Jakarta.

Share post:

Subscribe

spot_imgspot_img

Popular

More like this
Related

Setelah Jeda Empat Tahun, BTS Pastikan Comeback 20 Maret 2026

BRIEF.ID – BTS secara resmi mengumumkan akan comeback, pada...

Perdagangan Awal Tahun 2026, Saham Wall Street Naik Tipis

BRIEF.ID – Saham-saham perusahaan Amerika Serikat (AS) mencatatkan kenaikan...

Kebakaran Bar Le Constellation, Akun Instagram Disiapkan Sebagai Sumber Informasi Korban  

BRIEF.ID – Sebuah akun Instagram disiapkan untuk  dijadikan sebagai...

Pesta Tahun Baru di Bar Le Constellation Swiss Berujung Maut, 47 Orang Tewas dan 112 Luka-luka

BRIEF.ID - Sedikitnya 47 orang tewas dan lebih dari...