Sanken Tutup Pabrik di Cikarang, Juni 2025

BRIEF.ID – Perusahaan elektronik asal Jepang, Sanken akan menutup pabriknya di Cikarang, Jawa Barat, pada Juni 2025.

Direktur Jenderal (Dirjen) Industri Logam, Mesin, Alat Transportasi, dan Elektronika (ILMATE) Kementerian Perindustrian, Setia Diarta mengatakan, penutupan ini merupakan permintaan langsung dari perusahaan induk di Jepang, yang berencana mengalihkan basis produksi menjadi semikonduktor di Jepang.

“Di Online Single Submission (OSS), perusahaan berencana menutup basis produksinya pada Juni 2025,” kata Setia dikutip dari Antara, Rabu (19/2/2025).

Dia mengatakan, produksi pabrik tersebut telah menurun secara bertahap, dengan tingkat utilitas hanya mencapai 14% pada tahun 2024.

Fasilitas yang hendak tutup, lanjutnya, merupakan pabrik yang 100% berasal dari hasil penanaman modal asing (PMA) dan sama sekali tidak ada hubungannya dengan Sanken Indonesia.

“Jadi ada itikad baik. Mereka sudah melaporkan, dan saya pikir pasti akan sudah ada SOP yang mereka jalankan untuk menutup,” kata dia. (Ant/nov)

Share post:

Subscribe

spot_imgspot_img

Popular

More like this
Related

Selamat Jalan, Paus Rakyat  

BRIEF.ID – Paus Fransiskus, pemimpin Gereja Katolik Roma pertama...

Paus Fransiskus Meninggal Dunia Dalam Usia 88 Tahun

BRIEF.ID - Pemimpin umat Katolik sedunia, Paus Fransiskus meninggal...

Pemprov DKI Gratiskan Transportasi Umum 15 Golongan Masyarakat

BRIEF.ID – Pemerintah Provinsi DKI Jakarta segera menggratiskan layanan...

AS Soroti Maraknya Peredaran Barang Bajakan di Indonesia

BRIEF.ID – Menteri Perdagangan (Mendag) Budi Santoso menegaskan, perlunya...