Presiden Jokowi Puji Gaya Kepemimpinan Akbar Buchari di Hipmi

BRIEF.ID – Presiden Joko Widodo (Jokowi) memuji gaya kepemimpinan Akbar Himawan Buchari sebagai Ketua Umum Badan Pengurus Pusat (BPP) Himpunan Pengusaha Muda Indonesia (Hipmi), periode 2022-2025.

“Dan, yang  saya senang,  biasanya ada konflik terbuka sulit disatukan. Ini Ketum Akbar bisa menyatukan. Ini juga  sangat,  sangat baik,” kata Presiden Jokowi pada pelantikan jajaran   BPP Hipmi masa bakti 2022-2025 di Hotel Kempinski, Jakarta Pusat, Senin (20/2/2023).  

Presiden Jokowi menyatakan mendukung apabila pada pemerintahan berikutnya, Akbar dijadikan sebagai menteri. “Nantilah, Presiden berikutnya. Presiden berikutnya Ketua Umum Akbar jadi menteri,  saya setuju, saya setuju,” ujar Jokowi.

Pada bagian lain, Jokowi meminta jajaran pengusaha muda yang tergabung dalam Hipmi harus memiliki ketangguhan dan bersikap adaptif. Sebab pengusaha sudah biasa menghadapi berbagai  tantangan,  rintangan, dan kesulitan. Itu sudah menjadi makanan sehari-hari.

“Jadi memiliki kepribadian tangguh, pribadi adaptif, terbiasa learning by doing,” ujarnya.  

Disebutkan, saat ini tidak ada lagi standar, tidak ada pakem, dan semua terdistrupsi. Sebab yang penting adalah street smart bukan book smart , dimana semuanya itu dimiliki Hipmi.

“Pengalaman lapangan dan  pengalaman jalanan juga ada di Hipmi. Tanyakan saja kepada Pak Bahlil pengalamannya apa sekarang jadi menteri investasi. Tapi tadi keliatannya disinggung Pak Menteri,  manfaat untuk Hipmi belum keliatan. Saya tidak bisa menangkap yang dimaksud apa,  tapi saya kira Pak Menteri tahu,” ujar Presiden Jokowi.

Share post:

Subscribe

spot_imgspot_img

Popular

More like this
Related

Pertemuan Lanjutan Prabowo dan Megawati Dipastikan Terjadi

BRIEF.ID - Pertemuan lanjutan antara Presiden Prabowo Subianto dan...

Negosiasi Intensif Indonesia-AS Soal Kebijakan Tarif Resiprokal

BRIEF.ID - ​Negosiasi tarif resiprokal antara Pemerintah Indonesia dan...

Nasib TikTok di AS Makin Tidak Pasti

​BRIEF.ID - Kesepakatan antara TikTok dan Pemerintah Amerika Serikat...

Jumat Agung, Pendeta Sarah: Keselamatan Manusia Datang Melalui  Pengorbanan Yesus

BRIEF.ID – Keselamatan manusia datang melalui penderitaan salib dan...