BRIEF.ID – Presiden Joko Widodo (Jokowi) akan mempromosikan berbagai peluang investasi di bidang transisi energi, infrastruktur hijau, dan pembangunan Ibu Kota Nusantara (IKN), saat berpidato pada Pekan Ecosperity 2023, di Singapura, Rabu (7/6/2023).
“Saya akan gunakan pertemuan ini untuk mempromosikan investasi, utamanya di bidang transisi energi, infrastruktur hijau, dan pembangunan Ibu Kota Nusantara,” kata Presiden Jokowi saat memberikan keterangan pers sesaat sebelum meninggalkan Tanah Air di Pangkalan TNI Angkatan Udara Halim Perdanakusuma, Jakarta, Rabu (7/6/2023).
Pekan Ecosperity 2023 bertema “Breakthroughs for Net Zero” yang diselenggarakan Temasek Foundation Ecosperity berlangsung pada 6-8 Juni 2023, dihadiri kalangan investor, akademisi, dan pemerintah.
Ia mengatakan, kunjungan di Singapura hanya beberapa jam, sebab pada Rabu (7/6/2023), bersama Ibu Negara Iriana Joko Widodo dan delegasi terbatas akan bertolak ke Kuala Lumpur, Malaysia.
Rencananya di Kuala Lumpur, Presiden Jokowi akan bertemu Perdana Menteri Malaysia Anwar Ibrahim dan Raja Malaysia Yang diPertuan Agong Sultan Abdullah.
Setelah merampungkan kunjungan kerja di Singapura dan Malaysia, Presiden Jokowi dijadwalkan kembali ke Tanah Air pada Kamis (8/6/2023) malam.
No Comments