Pertunjukan Udara Semarakkan Upacara Peringatan Detik-detik Proklamasi 17 Agustus 2023

BRIEF.ID –  Istana Kepresidenan menyiapkan pertunjukan udara dari pesawat dan helikopter yang diterbangkan prajurit TNI-Polri dengan durasi lebih panjang dan menarik pada Upacara Peringatan Detik-detik Proklamasi 17 Agustus 2023.

Deputi Bidang Protokol, Pers, dan Media Sekretariat Presiden Bey Machmudin mengatakan, rangkaian acara memperingati HUT Ke-78 RI tidak hanya dipusatkan di Istana Merdeka, tetapi juga di Monumen Nasional.

“Akan lebih banyak masyarakat dilibatkan, terutama di Monas. Ada beberapa musik yang mengajak kita bergembira. Saya rasa ini menarik sekali, dan juga demo udara akan lebih panjang dan lebih bervariasi dari hari ini,” kata Bey  usai gladi kotor Upacara Peringatan Detik-detik Proklamasi 17 Agustus di Istana Merdeka, Jakarta, Minggu (13/8/2023).

Bey menjelaskan rangkaian Upacara 17 Agustus dimulai dari Monumen Nasional, yakni kirab bendera pusaka menuju Istana Merdeka.

Parade marching band yang mengiringi kirab bendera pusaka tersebut akan mengitari Patung Kuda di silang Merdeka Selatan. Masyarakat  diperbolehkan untuk hadir menyemarakkan kegiatan yang dimulai pukul 08.10 WIB di Monas.

Sementara itu, rangkaian acara di Istana Merdeka dimulai sejak pukul 07.25 WIB, seperti kesenian tari daerah. Masyarakat juga dapat melihat seluruh rangkaian acara melalui videotron yang ditempatkan di sekitar Istana Merdeka, Jakarta.

“Videotron ada di beberapa titik dan juga kami melakukan live streaming jadi bisa disaksikan di mana pun,” jelas Bey.

Pihak Istana Kepresidenan, lanjutnya, menyiapkan sedikitnya 8.000 undangan bagi masyarakat untuk mengikuti secara langsung upacara peringatan detik-detik proklamasi di Istana Presiden 17 Agustus 2023.

Sebanyak 8.000 undangan itu disiapkan baik bagi yang akan mengikuti upacara peringatan detik-detik proklamasi pada pagi hari maupun bagi yang akan mengikuti upacara penurunan bendera Merah Putih di sore hari. (antara/nov)

Share post:

Subscribe

spot_imgspot_img

Popular

More like this
Related

Presiden Prabowo Terbitkan Perpres Perlindungan Jaksa

BRIEF.ID – Jajaran Kejaksaan Agung (Kejagung) menyampaikan ucapan terima...

Bidik Kepemilikan Mayoritas, Danantara Gabung Konsorsium Zhejiang Huayou Cobalt

BRIEF.ID - Kepala Badan Pengelola Investasi (BPI) Danantara Rosan...

Rosan Sebut Presiden Setuju LG Energy Solution Diganti Huayou Cobalt

BRIEF.ID - Menteri Investasi dan Hilirisasi/Kepala BKPM Rosan Perkasa...

BEI Gandeng Perusahaan Besar Kaji Potensi IPO di Pasar Modal

BRIEF.ID – PT Bursa Efek Indonesia (BEI) menggandeng para...