BRIEF.ID – Teaser Captain America: Brave New World yang diluncurkan Marvel Studios, pada Jumat (12/7/2024), membuat kejutan dengan penampakan Red Hulk atau Hulk Merah.
Dalam teaser Film Captain America: Brave New World yang berdurasi 1:48 itu, Kapten Amerika yang dalam kesehariannya adalah Sam Willson yang diperankan Anthony Mackie, bertemu dengan Presiden AS yang baru terpilih Thaddeus Ross, yang diperankan oleh Harrison Ford.
Thaddeus Ross kemudian menawarkan posisi sebagai militer resmi kepada Kapten Amerika. Sam Willson menyetujuinya, namun kemudian mendapati dirinya berada di tengah-tengah insiden yang mengancam keselamatan Presiden Thaddeus Ross.
Sam Willson kemudian memperingatkan Presiden bahwa lingkaran dalamnya telah dikuasai, namun Presiden kemudian mengeluarkan pernyataan yang meremehkan Sam William bahwa dia mungkin menjadi Kapten Amerika tetapi dia bukan Steve Rogers.
Seperti diketahui, Steve Rogers adalah Kapten Amerika sebelumnya yang diperankan Christ Evans. Dalam film Avengers: Endgame pada 2019, Kapten Amerika yang diperankan Christ Evan memilih untuk menjalani hidup di usia tuanya, dan menyerahkan tameng baja miliknya kepada The Falcon, yang diperankan Anthony Mackie.
Hal itu menandai The Falcon lah yang akan mengambil alih peran Kapten Amerika, yang juga ditampilkan dalam film The Falcon dan The Winter Soldier, di Disney+ pada tahun 2021.
The Falcon yang telah menjadi Kapten Amerika kemudian berupaya membongkar plot global yang telah membahayakan Presiden AS dan buat dunia menjadi kacau. Namun perlahan Kapten Amerika menyadari bahwa semua insiden itu adalah jebakan.
Momen paling mengejutkan terjadi di akhir trailer film Captain America: Brave New World, di mana Hulk Merah muncul, bahkan berhasil merebut perisai Kapten Amerika.
Film Captain America: Brave New World yang akan tayang pada 14 Februari 2024, dibintangi Anthony Mackie, Danny Ramirez, Shira Haas, Xosha Roquemore, Carl Lumbly, bersama Giancarlo Esposito, Liv Tyler, Tim Blake Nelson, dan Harrison Ford.
Film ini disutradarai oleh Julius Onah dan diproduseri oleh Kevin Feige dan Nate Moore. Louis D’Esposito dan Charles Newirth bertindak sebagai produser eksekutif.
Sejak diluncurkan pada Jumat (12/7/2024), teaser Film Captain America: Brave New World langsung menempati posisi 7 trending YouTube, dengan ditonton lebih dari 10,9 juta kali dan disukai lebih dari 390.000 penonton.
No Comments