Menag: Natal Menjadi Ruang Kebersamaan Umat Kristen

BRIEF.ID – Menteri Agama (Menag) Nasaruddin Umar mengatakan, Natal menjadi ruang kebersamaan bagi umat Kristen dan Katolik, yang selama ini merayakan ibadah secara terpisah.
Kebersamaan ini diyakini akan semakin memperkuat relasi persaudaraan tanpa mencampuradukkan ritual keagamaan.

“Selama ini, saya melihat umat Katolik dan Kristen menyelenggarakan perayaan secara sendiri-sendiri. Kenapa enggak disatukan menjadi satu kesatuan supaya nanti kaumnya bisa terasa lebih kebersamaan,” ujar Menag di Surabaya, Jawa Timur, Rabu (26/11/2025).

Menag mengatakan, kebersamaan tidak berarti umat beragama lain ikut serta dalam prosesi ibadah.
“Jadi, Natal bersama jangan diartikan bahwa semuanya nanti kita akan ikut bareng-bareng di situ. Kita sudah ada petunjuk dari Majelis Ulama, dalam bidang apa kita harus join, dan dalam bidang apa kita harus berpisah. Jadi, tidak ada masuk-masuk kita itu untuk melakukan ritual keagamaan bareng. Itu tidak,” jelas Menag.

Ia mencontohkan suasana Lebaran di mana umat beragama lain hadir untuk bersilaturahmi meski tidak ikut dalam ritual shalat Id.

“Lebaran kan kita juga dihadiri oleh teman-teman beragama lain. Jadi kebersamaan ini harus tercipta,” sambungnya.

Perayaan puncak Natal Kementerian Agama (Kemenag) Tahun 2025 akan diawali ibadah Oikoumene (ibadah inter denominasi) yang mempertemukan umat Kristen dan Katolik dalam satu ruang yang sama, dipandu liturgi yang dirancang secara inklusif untuk menghormati tradisi kedua komunitas.

Setelah rangkaian ibadah usai, Menteri Agama Nasaruddin Umar bersama para tokoh agama lain bergabung untuk mengikuti sesi perayaan bersama. (nov)

Share post:

Subscribe

spot_imgspot_img

Popular

More like this
Related

Soal Dana Haji, BPKH Diminta Banyak Belajar dari Malaysia

BRIEF.ID - DPR menyarankan pihak Badan Pengelola Keuangan Haji...

Pemprov Jakarta Janji Kebut Revitalisasi Kawasan Kota Tua

BRIEF.ID - Pemerintah Provinsi Jakarta akan tancap gas untuk...

CORE: 2026 Jadi Tahun Pembuktian Pemerintahan Prabowo-Gibran, PDB Melambat ke 4,9%-5,1%

BRIEF.ID - CORE Indonesia memproyeksikan Produk Domestik Bruto (PDB)...

Prabowo Instruksikan Menpora Prioritaskan Peningkatan Kesejahteraan Atlet

BRIEF.ID - Presiden Prabowo Subianto menginstruksikan Menteri Pemuda dan...