Jokowi Doakan dan Restui Keputusan Gibran Jadi Bacawapres

BRIEF.ID –  Presiden Joko Widodo (Jokowi)  mendoakan dan merestui keputusan anak sulungnya, Gibran Rakabuming Raka yang direkomendasikan Partai Golkar sebagai bakal calon wakil presiden (cawapres) Prabowo Subianto berlaga pada Pilpres 2024.

“Orang tua itu tugasnya hanya mendoakan dan merestui keputusan. Karena sudah dewasa ya, jangan terlalu mencampuri urusan,” kata Presiden Jokowi usai menjadi Pembina Upacara Hari Santri di Tugu Pahlawan Surabaya, Jawa Timur, Minggu (22/10/2023).

Terkait kepastian Gibran akan berpasangan dengan Prabowo pada Pilpres 2024, Presiden Jokowi juga enggan memberikan kepastian. Ia hanya meminta awak media  menanyakan langsung kepada koalisi partai politik pengusung Prabowo Subianto sebagai Capres 2024.

“Tanyakan ke partai politik, itu wilayahnya partai politik, atau koalisi partai politik, atau gabungan partai politik, bukan urusan presiden,” ujarnya.

Sampai saat ini, koalisi partai politik pengusung Prabowo Subianto sebagai capres belum mendeklarasikan Gibran sebagai Cawapres.

Sementara itu, pasangan Anies Baswedan – Muhaimin Iskanda dan Ganjar Pranowo – Mahfud MD telah mendaftarkan diri ke Komisi Pemilihan Umum (KPU) Republik Indonesia, pada Kamis (19/10/2023).

Share post:

Subscribe

spot_imgspot_img

Popular

More like this
Related

Keputusan Presiden Trump Soal Tarif, Berpotensi Lemahkan IHSG  

BRIEF.ID – Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) diperkirakan akan...

IHSG Segera Tembus 7.400,Cermati PGAS, BIRD, dan ULTJ

BRIEF.ID - Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) segera menembus...

Presiden Prabowo Ungkap Delapan Sifat Pemimpin

BRIEF.ID - Presiden Prabowo Subianto menyatakan,  ada delapan sifat...

Presiden Trump Tanda Tangani GENIUS Act

BRIEF.ID - Presiden Amerika Serikat (AS) Donald Trump secara...