BRIEF.ID – Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) di Bursa Efek Indonesia (BEI) pada perdagangan hari ini, Kamis (22/8/2024), tertekan ke zona merah dipicu aksi lepas saham di sektor keuangan, khususnya saham 4 bank besar.
Pada pembukaan perdagangan, IHSG melemah 0,31% atau 23,10 poin ke level 7.531. Sedangkan kelompok 45 saham unggulan atau Indeks LQ45 turun 0,49% atau 4,57 poin ke posisi 937,79.
Hingga pukul 11.00 waktu JATS, IHSG masih bergerak di zona merah bahkan sempat keluar dari level psikologis 7.500 dan menyentuh level terendah di 7.479.
Sebanyak 349 saham turun harga, 192 saham naik harga, dan 233 saham lainnya tidak mengalami perubahan harga atau stagnan.
Volume saham yang ditransaksikan mencapai 7,661 miliar lembar, dengan frekuensi sebanyak 532.603 kali, dan total nilai sebesar Rp4,838 triliun.
Pelemahan IHSG dipicu sentimen negatif dalam negeri seiring keputusan Bank Indonesia untuk mempertahankan suku bunga acuan di level 6,25%, meskipun bank sentral negara-negara di kawasan Asia dan Eropa mulai menurunkan suku bunga mengantisipasi turunnya suku bunga The Fed (Bank Sentral Amerika Serikat) pada September 2024.
Hal itu membuat investor melancarkan aksi lepas saham sektor keuangan, khususnya saham 4 bank besar, yakni PT Bank Mandiri Tbk (BMRI), PT Bank Central Asia Tbk (BBCA), PT Bank Rakyat Indonesia Tbk (BBRI), dan PT Bank Negara Indonesia Tbk (BBNI).
Selain itu, suhu polotik dalam negeri yang memanas seiring aksi demonstrasi terkait ketentuan Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) yang dikabarkan akan diubah DPR juga membuat investor melancarkan aksi profit taking.
Untuk perdagangan hari ini, IHSG diprediksi bergerak melemah di kisaran level 7.480 sampai 7.575.
Sementara bursa saham regional Asia hari ini dibuka bervariasi. Indeks Nikkei di Bursa Tokyo menguat 432,50 poin atau 1,14%ke 38.384,30, dan indeks Hang Seng di Bursa Hong Kong menguat 83,77 poin atau 0,48% ke 17.474,78.
Sedangkan indeks Shanghai di Bursa Shanghai melemah 1,09 poin atau 0,04% ke 2.855,48, dan indeks Straits Times di Bursa Singapura melemah 6,31 poin atau 0,19% ke 3.367,44.
No Comments