IHSG Sesi I Perdagangan Ditutup di Zona Hijau, Uji Level 8.200

BRIEF.ID – Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) di Bursa Efek Indonesia (BEI) pada sesi I perdagangan hari ini ditutup di zona hijau dan menguji level 8.200.

Pada penutupan sesi I perdagangan, IHSG terpantau menguat 0,53% atau 42,73 poin di level 8.182. Sebelumnya, IHSG dibuka menguat 0,57% atau 46,53 poin ke posisi 8.186.

Selama 3 jam perdagangan, IHSG terpantau sempat menyentuh level tertinggi di 8.217 dan level terendah di 8.164. Data perdagangan BEI menunjukkan sebanyak 377 saham turun harga, 295 saham naik harga dan 121 saham lainnya tidak mengalami perubahan harga.

Volume saham yang ditransaksikan sepanjang sesi I perdagangan mencapai 26,665 miliar lembar, dengan frekuensi transaksi sebanyak 2.005.785, dan nilai transaksi sebesar Rp17,699 triliun.

Pergerakan IHSG cenderung mendatar, namun mengalami sedikit penurunan seiring rilis data cadangan devisa Indonesia per September 2025, yang berkurang dibandingkan periode Agustus 2025.

Selain itu, pelaku pasar juga masih mencermati kelanjutan negosiasi Partai Republik dan Partai Demokrat terkait kesepakatan anggaran untuk mengakhiri penutupan pemerintah (government shutdown) AS.

Untuk perdagangan hari ini, IHSG diperkirakan bergerak konsolidasi dengan kecenderungan menguat di kisaran level support 8.080 dan level resistance di 8.220. (jea)

Share post:

Subscribe

spot_imgspot_img

Popular

More like this
Related

Prediksi Perdagangan Pekan Depan, Cermati Lima Saham Berpotensi Hasilkan Cuan

BRIEF.ID – Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) diperkirakan akan...

PVMBG Pastikan Keamanan 137 Pendaki di Gunung Semeru

BRIEF.ID – Pusat Vulkanologi dan Mitigasi Bencana Geologi (PVMBG)...

Delapan Rekomendasi Penyempurnaan Tafsir Al-Quran Kemenag

BRIEF.ID –  Ijtimak Ulama Tafsir Al-Qur’an yang digelar Kementerian...

Komisi Percepatan Reformasi Polri Ajak  Masyarakat Sampaikan Aspirasi Melalui Surel dan WA

BRIEF.ID – Komisi Percepatan Reformasi Kepolisian Negara Republik Indonesia...