BRIEF.ID – Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) Bursa Efek Indonesia (BEI) pada perdagangan akhir pekan, Jumat (30/8/2024) dibuka melonjak 0,36% atau 27,15 poin ke level 7.654.
Penguatan juga terjadi pada kelompok 45 saham unggulan atau Indeks LQ45, yang terpantau naik 0,20% atau 1,92 poin ke posisi 944,05.
Hingga pukul 10.30 waktu JATS, IHSG masih bergerak di zona hijau, bahkan sempat menyentuh level tertiggi di 7.673. Sebelumnya, IHSG berada di level 7.627 pada penutupan perdagangan Kamis (29/8/2024).
Sebanyak 294 saham naik harga, 248 saham turun harga, dan 221 saham lainnya tidak mengalami perubahan harga atau stagnan.
Volume saham yang ditransaksikan mencapai 6,468 miliar lembar, dengan frekuensi sebanyak 450.624 kali, dan total nilai transaksi sebesar Rp3,426 triliun.
Penguatan IHSG pada sesi awal perdagangan hari ini mengikuti pergerakan bursa regional Asia yang berada di zona hijau, antara lain indeks Nikkei di Bursa Tokyo menguat 0,42% atau 161,40 poin ke 38.210,39.
Selanjutnya, indeks Hang Seng di Bursa Hong Kong naik 0,56% atau 99,95 poin ke 17.592,49, indeks Shanghai Composite di Bursa Shanghai terdongkrak 0,48% atau 13,58 poin ke 2.823,84, dan indeks Straits Times di Bursa Singapura menguat 0,03% atau 0,89 poin ke 3.390,13.
No Comments