BRIEF.ID – Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) di Bursa Efek Indonesia (BEI) pada perdagangan akhir pekan, Jumat (12/7/2024), dibuka menguat 0,49% atau 36,06 poin ke level 7.336.
Penguatan juga terjadi pada kelompok 45 saham unggulan atau Indeks LQ45 yang terpantau naik 0,75% atau 6,89 poin ke posisi 922,25.
Hingga pukul 10.00 Waktu JATS, IHSG terus bergerak di zona hijau, bahkan sempat menyentuh level tertinggi di 7.354.
Sebanyak 257 saham naik harga, 218 saham turun harga, dan 283 saham lainnya stagnan atau tidak mengalami perubahan harga.
Volume saham yang ditransaksikan mencapai 6,095 miliar lembar dengan frekuensi sebanyak 4277.612 kali senilai Rp4,246 triliun.
Penguatan IHSG terutapa ditopang saham-saham BUMN yang menjadi market mover pada pembukaan perdagangan hari ini.
Saham-saham BUMN di sektor perbankan, telekomunikasi, hingga konstruksi ramai diburu investor hingga mengalami kenaikan harga antara 1% hingga 8%.
Di Sektor Perbankan, beberapa saham BUMN yang ramai diburu investor antara lain, PT Bank Rakyat Indonesia Tbk (BMRI) yang naik 2,27% atau Rp110 menjadi Rp4.950 per saham, PT Bank Mandiri Tbk (BMRI) naik 1,17% atau Rp75 menjadi Rp6.475 per saham, dan PT Bank Negara Indonesia Tbk (BBNI) naik 3,70% atau Rp180 menjadi Rp5.050 per saham.
Di sektor telekomunikasi, saham PT Telekomunikasi Indonesia Tbk (TLKM) terpantau menguat 2,52% atau Rp80 menjadi Rp3.260 per saham.
Sedangkan di sektor konstruksi, PT Wijaya Karya (Persero) Tbk kembali diburu investor hingga mengalami kenaikan harga 9,80% atau Rp20 menjadi Rp222 per saham. Selain itu, PT Pembangunan Perumahan (Persero) Tbk (PTPP) juga naik 6,19% atau Rp24 menjadi Rp412 per saham.
No Comments