Ibu Iriana Joko Widodo, Sosialisasi Pilah Sampah di Jambi

BRIEF.ID – Ibu Iriana Joko Widodo didampingi Ibu Wury Ma’ruf Amin dan para anggota Organisasi Aksi Solidaritas Era Kabinet Indonesia Maju (OASE KIM), Kamis (20/10/2022), bertolak menuju Provinsi Jambi untuk melakukan sosialisasi pilah sampah. Melalui Pangkalan TNI AU Halim Perdanakusuma Jakarta, Ibu Iriana didampingi Ibu Wury beserta rombongan lepas landas menggunakan pesawat Boeing TNI AU 737-400 sekitar pukul 07.00 WIB.
Setibanya di Bandara Sultan Thaha, Kota Jambi, Ibu Iriana, Ibu Wury, dan para anggota OASE KIM langsung menuju Taman Kanak-Kanak (TK), Kelompok Bermain (KB), Satuan PAUD Sejenis (SPS) CBC Mawaddah Warahmah Binaan TP PKK Provinsi Jambi.
Ibu Iriana, Ibu Wury, dan rombongan akan melakukan sejumlah kegiatan, mulai dari sosialisasi pilah sampah, sosialisasi gerakan cuci tangan pakai sabun, hingga bermain dan belajar bersama anak-anak TK.
Setelahnya, Ibu Iriana, Ibu Wury, dan para anggota OASE KIM akan melanjutkan perjalanan menuju Rumah Dinas Gubernur Jambi, untuk melakukan kegiatan penanaman pohon. Selain itu, Ibu Iriana, Ibu Wury, dan rombongan juga akan melakukan peninjauan sosialisasi pemeriksaan payudara sendiri (SADARI) dalam rangka peringatan bulan peduli kanker payudara (breast cancer awareness month).
Pada kunjungan ini, Ibu Iriana juga akan menghadiri sekaligus membuka secara resmi Program Kecakapan Wirausaha (PKW) Tekun Tenun Tahun 2022 yang digelar di Auditorium Rumah Dinas Gubernur Jambi. Setelahnya, Ibu Iriana, Ibu Wury, dan para anggota OASE KIM akan meninjau pameran PKW Tekun Tenun Tahun 2022.
Mengakhiri rangkaian kunjungan kerja di Provinsi Jambi, Ibu Iriana, Ibu Wury, dan para anggota OASE KIM akan berkunjung ke Lembaga Pemasyarakatan (Lapas) Perempuan Kelas II B Jambi. Di sana, Ibu Iriana, Ibu Wury, dan para anggota OASE KIM akan bersilaturahmi serta meninjau kegiatan dan hasil karya para warga binaan pemasyarakatan.
Rencanya, usai kegiatan di Jambi pada sore hari, Ibu Iriana, Ibu Wury, dan rombongan akan kembali ke Jakarta, dengan menggunakan pesawat Boeing TNI AU 737-400, melalui Bandara Sultan Thaha, Kota Jambi, Provinsi Jambi.

Share post:

Subscribe

spot_imgspot_img

Popular

More like this
Related

Presiden Prabowo Melawat ke Thailand

BRIEF.ID - Presiden Republik Indonesia (RI) Prabowo Subianto melawat...

Pemerintah Indonesia Targetkan Eliminasi TBC Tahun 2030, Mungkinkah?

BRIEF.ID – Tuberkulosis (TBC) adalah penyakit infeksi menular yang...

Pasien TBC Sulit Sembuh, Tidak Sabar Mengonsumsi Obat Waktu Lama

BRIEF.ID – Di Indonesia, banyak pasien pengidap tuberkolosis (TBC)...

Pelantikan Paus Leo XIV, Presiden Prabowo Diwakili Cak Imin

BRIEF.ID - Presiden Prabowo Subianto dipastikan tidak akan menghadiri...