Hari Oeang RI, Sri Mulyani Dorong Jajaran Kemenkeu Terus Jaga Keuangan Negara

BRIEF.ID – Menteri Keuangan (Menkeu), Sri Mulyani Indrawati, mendorong jajaran Kementerian Keuangan (Kemenkeu) untuk terus menjaga keuangan negara di tengah tantangan ekonomiu global yang tidak menentu.

Hal itu, disampaikan Sri Mulyani di hadapan jajaran Kemenkue, dalam sambutan saat peringatan Hari Oeang Republik Indonesia ke-78, di Jakarta, Rabu (30/10/2024).

“Peringatan ini merupakan sebuah momen penting bagi kita, bagi anda semuanya yang bekerja untuk menjaga keuangan negara, bendahara negara, untuk meneguhkan kembali komitmen kita di dalam melanjutkan perjuangan para pendahulu kita,” kata Sri Mulyani.

Menurut dia, pada peringatan Hari Oeang tahun ini, Kemenkeu berkomitmen memberikan pelayanan tulus, empati, dan integritas, serta terus berbenah demi kesejahteraan masyarakat dan pertumbuhan ekonomi inklusif.

Momen ini, lanjut Menkeu, menjadi pengingat bahwa perjuangan dan titik-titik penting sejarah bangsa Indonesia selalu diisi oleh semangat para pemuda dan pemudi untuk terus maju mencapai kemerdekaan, kesamaan martabat, dan persatuan.

“Ini juga sejalan dengan semangat Sumpah Pemuda, sebab Pemuda adalah segmen demografi yang mampu akan terus menyalakan api perjuangan menuju cita cita Indonesia. Saya berharap jajaran generasi muda Kementerian Keuangan akan memiliki ambisi semangat yang tidak kalah dibandingkan para pejuang hampir 100 tahun yang lalu. Anda akan menentukan masa depan Indonesia,” ungkap Sri Mulyani.

Menkeu menyampaikan, peringatan Hari Sumpah Pemuda dengan tema “Maju Bersama Indonesia Raya” merupakan instruksi moral untuk menggunakan keuangan negara sebagai instrumen memajukan seluruh bangsa Indonesia secara inklusif, sehingga mampu mencapai Indonesia Raya.

Turut hadir dalam upacara ini Wakil Menteri Keuangan Suahasil Nazara, Wakil Menteri Keuangan Thomas Djiwandono, Wakil Menteri Keuangan Anggito Abimanyu, para pejabat pimpinan Unit Eselon Satu, Staf Ahli, pimpinan Special Mission Vehicle dan Badan Layanan Umum di lingkungan Kementerian Keuangan, serta para pegawai Kementerian Keuangan yang mengikuti upacara secara langsung maupun secara virtual.

Share post:

Subscribe

spot_imgspot_img

Popular

More like this
Related

Menkeu Purbaya Umumkan Defisit APBN Rp695,1 Triliun per Desember 2025

BRIEF.ID - Menteri Keuangan (Menkeu), Purbaya Yudhi Sadewa, mengumumkan...

IHSG Menguat Sentuh Level 9.000, Pemangkasan Target Produksi Minerba Jadi Sorotan

BRIEF.ID - Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) di Bursa...

BMKG: Waspada Gelombang Sangat Tinggi hingga 6 Meter

BRIEF.ID – Badan Meteorologi Klimatologi, dan Geofisika (BMKG) mengeluarkan...

Rupiah Makin Tertekan Dekati Level Rp16.800 per Dolar AS Hari Ini

BRIEF.ID - Nilai tukar (kurs) rupiah makin tertekan dan...