Ditelepon Presiden Jokowi, Presiden Putin Belum Konfirmasi Hadir di KTT G20

BRIEF.ID – Presiden Joko Widodo (Jokowi), mengadakan pembicaraan dengan Presiden Rusia Vladimir Putin melalui hubungan telepon dari Jakarta, Rabu (2/11/2022).

Seperti dilansir Kantor Berita Antara, kedua pemimpin mendiskusikan tentang penyelenggaraan KTT G20.

Pernyataan yang dirilis pemerintah Rusia tidak menyebutkan apakah Presiden Putin berencana menghadiri pertemuan puncak yang dijadwalkan berlangsung di Bali pada 15-16 November 2022.

Presiden Putin sebelumnya mengatakan bahwa dirinya belum memutuskan apakah akan menghadiri KTT G20. Jika tidak menghadiri KTT tersebut, Putin menjelaskan akan mengirim pejabat tinggi Rusia untuk menggantikannya.

Sebelumnya, Menteri Luar Negeri (Menlu) Retno Marsudi mengatakan konfirmasi kehadiran para pemimpin negara G20 sangat tinggi untuk menghadiri KTT tahun ini di bawah presidensi Indonesia. Namun,  ia enggan menyebutkan jumlah spesifik para pemimpin G20 yang memberikan konfirmasi kehadiran dalam KTT G20.

Beberapa negara disebutnya belum memberikan konfirmasi karena situasi khusus, seperti Brasil yang masih sibuk dengan kegiatan pemilu presiden tahap kedua.

Sementara itu, para pemimpin baru negara G20 seperti Perdana Menteri Inggris Rishi Sunak dan Perdana Menteri Italia Giorgia Meloni sudah memberikan konfirmasi kehadiran. Sebagian besar pemimpin negara G20, kata Menlu, akan tiba di Bali pada 14 November 2022 dan akan pulang pada 16 November 2022.

Presiden Amerika Serikat Joe Biden telah mengonfirmasi rencana kunjungannya ke Indonesia pada 13-16 November 2022 untuk menghadiri KTT G20 di Bali, menurut pernyataan yang dirilis Gedung Putih pada 28 Oktober 2022.

Di Bali, Biden akan bekerja sama dengan sejumlah mitranya untuk menangani berbagai tantangan utama, seperti perubahan iklim serta dampak global perang di Ukraina  — termasuk soal keamanan serta daya beli energi dan makanan, kata Gedung Putih.

Biden pada kesempatan itu juga akan membahas serangkaian isu prioritas lainnya terkait upaya pemulihan ekonomi global. Sebelumnya, Downing Street juga mengumumkan rencana pertemuan Perdana Menteri baru Inggris Rishi Sunak dengan Presiden AS di sela-sela KTT G20 di Bali pada November mendatang.

Pada 30 Juni 2022, Presiden Jokowi melakukan pertemuan dengan Presiden Putin di Istana Kremlin.

Share post:

Subscribe

spot_imgspot_img

Popular

More like this
Related

Kemenag Gandeng BAZNAS dan LAZ Salurkan Dua Juta Paket Bingkisan

BRIEF.ID - Kementerian Agama (Kemenag) menggandeng Badan Amil Zakat...

Kapan Padel Open 2025 Diselenggarakan di Jakarta, Fasilitasi Perkembangan Pemain Padel

BRIEF.id - Turnamen Kapan Padel Open 2025 akan berlangsung...

Puan Maharani: Keselamatan Wisatawan Harus Jadi Prioritas Utama

BRIEF.ID - Ketua DPR RI Puan Maharani mengingatkan bahwa...

Daftar 10 Saham Favorit Investor Asing di Semester I 2025, Ada BRIS

BRIEF.ID - Ketidakpastian global menjadi sentimen negatif bagi pasar...