BRIEF.ID – Memasuki Tahun 2025, Drama Korea (Drakor) diserbu para pemeran utama dari kalangan aktor ganteng di atas usia 40-an, yang dijuluki ahjussi rasa oppa.
Hal ini menjadi sorotan netizen yang kemudian menyebut dunia drakor sedang tidak baik-baik saja, karena gempuran para om-om dengan berbagai karakter yang bikin ambyar.
Mulai dari yang soft spoken (bicaranya lembut), bucin (budak cinta), duda, suami terabaikan, sampai yang tantrum tapi hatinya bak malaikat, semuanya ada.
Kehadiran para ahjussi rasa oppa ini diperbincangkan para pencinta drakor, bahkan muncul dalam konten berbagai akun perdrakoran di media sosial.
Berikut daftar aktor ahjussi rasa oppa yang bikin ambyar dunia perdrakoran dari akhir 2024 hingga awal 2025:
1. Ju Ji-hoon (42 Tahun)

Aktor yang pertama kali mencuri hati para pencinta drakor lewat serial “Princess Hour” pada tahun 2006 ini, kini sedang berkibar namanya.
Lewat 2 proyek dramanya yang berbeda karakter, Ju Ji-hoon mendapat pujian penggemar drakor, bahkan netizen internasional.
Tampil lewat serial drakor “Love Your Enemy” di Disney+, Ju Ji-hoon menjadi yang berperan sebagai Seok Ji-won, didapuk sebagai sosok calon suami idaman dengan karakternya yang soft spoken, namun tegas memegang prinsip termasuk dalam urusan cinta.
Belum kelar hati penggemar drakor diobrak-abrik perannya di drama “Love Your Enemy”, Ju Ji-hoon tampil dengan drama baru di Netflix dengan judul The Trauma Code: Heroes on Call.
Perannya sebagai dokter ahli bedah trauma bernama Baek Gang Hyeok dengan karakter temperamen dan suka berdebat bahkan menabrak prosedur demi menyelamatkan pasiennya, membuat Ju Ji-hoon menjadi sosok dokter sekaligus pemimpin idola.
2. Lee Joon-hyuk (40 Tahun)

Nama aktor Lee Joon-hyuk banyak mendapat sorotan dan pujian lewat aktingnya yang memukau di proyek drama terbarunya berjudul “Love Scout”.
Berperan sebagai Yu Eun-ho, duda beranak 1, yang menjadi sekretaris seorang CEO perempuan berhati dingin, Lee Joon-hyuk didapuk sebagai duda idaman dan aktor ter-soft spoken.
Karakter lembutnya sebagai seorang ayah yang merawat putrinya dengan baik, dan mampu meluluhkan hati bosnya yang dingin, membuat banyak pencinta drakor yang menjadikan Yu Eun-ho sebagai aktor favorit di awal 2025.
3. Yoo Yeon-seok (40 Tahun)

Karakter Yoo Yeon-seok sebagai seorang suami yang terkesan dingin, namun sebenarnya cinta mati sama istrinya di drama “When The Phone Rings” di Netflix ini, banyak dibicarakan netizen sepanjang akhir 2024 hingga awal 2025.
Dia dinilai sangat cocok berperan sebagai seorang juru bicara presiden bernama Baek Sa-eon, yang selalu tampil necis dengan wajah dan sorot mata yang kharismatik.
Kisah cinta dengan istrinya Hong Hae-joo (diperankan Chae Soo-bin), yang dinikahi selama 3 tahun namun tidur berpisah kamar, membuat banyak penonton yang dibuat gemas, karena keduanya ternyata saling mencintai.
4. Gong Yoo (45 tahun)

Menjadi cameo paling disayang pemirsa di drakor Squid Game, membuat banyak yang enggak rela karakter yang diperankan Gong Yoo dibuat tewas di season 2 serial populer Netflix itu.
Gong Yoo berperan sebagai salesman yang merekrut calon peserta di Squid Game, sebuah permainan berhadiah menggiurkan namun dengan taruhan nyawa.
Banyak penggemar yang protes dengan adegan kematian salesman, dan mengatakan serial Squid Game tak akan menarik tanpa karakter yang diperankan Gong Yoo dengan kharismanya yang memikat.
5. Song Seung-heon (48 tahun)

Lama tak muncul dalam proyek drakor, Song Seung-heon tiba-tiba menggebrak dengan proyek film berjudul Hidden Face yang tayang di akhir 2024.
Film bergenre thriller itu, menampilkan sosok Song Seung-heon sebagai Seong-jin, seorang konduktor orkestra, yang tiba-tiba ditinggalkan istrinya, seorang pemain cello.
Memainkan karakter yang kalem dan kharismatik, Song Seung-heon kembali menjadi perbincangan netizen karena adegan ranjang di film tersebut.
Meskipun tayang di akhir Desember 2024, Hidden Face ramai diperbincangkan hingg menjadi salah satu film yang laris dan paling banyak dicari di platform perfilman dan jejaring sosial hingga wal 2025.
Demikian daftar aktor ahjussi rasa oppa yang bikin ambyar dunia perdrakoran dari akhir 2024 hingga awal 2025. Uniknya, para aktor ganteng ini masih available alias belum menikah. Apakah ada yang jadi idola kamu?