Golkar Konsisten Capreskan Airlangga Hartarto

May 17, 2023

BRIEF.ID – Wakil Ketua Umum Ahmad Doli Kurnia masih enggan membeberkan arah dukungan partai beringin kepada bakal calon presiden (capres) Ganjar Pranowo atau Prabowo Subianto pada Pemilu 2024.

“Golkar sikapnya ditentukan oleh Partai Golkar sendiri. Sampai sejauh ini kami masih konsisten bahwa capres kami adalah Pak Airlangga Hartarto,” ucap Doli di Kompleks Parlemen Senayan, Jakarta, Rabu (17/5/2023).

Doli mengatakan,  Airlangga gencar membangun komunikasi dengan semua partai politik (parpol) untuk menentukan arah koalisi. Untuk itu, ia meminta semua pihak menunggu sikap resmi yang akan disampaikan  Golkar.

“Dalam dinamika yang sekarang ini, Pak Airlangga Hartarto sering membangun komunikasi dengan semua parpol untuk merajut berbagai kemungkinan-kemungkinan di situ,” katanya.

Sebelumnya, Ketua Umum (Ketum) Partai Kebangkitan Bangsa (PKB) Muhaimin Iskandar alias Cak Imin yakin bahwa Partai Golkar tidak akan mendukung PDI Perjuangan dalam  Pemilu 2024.

Pernyataan itu disampaikan Cak Imin menanggapi wacana bergabung-nya “partai kuning” ke PDI Perjuangan untuk mendukung bakal calon presiden (capres) Ganjar Pranowo.

“Saya yakin Golkar tidak akan dukung PDI Perjuangan. Saya yakin,” ujar Cak Imin kepada  wartawan usai menyambangi kediaman Wakil Presiden (Wapres) RI ke-11 Boediono di Menteng, Jakarta Pusat, Rabu (17/5/2023).

Cak Imin tidak memberikan pernyataan lebih jauh alasannya meyakini Golkar tidak akan bergabung dengan PDI Perjuangan.

“Ya keyakinan. Namanya juga yakin,” kata Cak Imin singkat. (antara)

No Comments

    Leave a Reply