SBY Mengenang Titiek Puspa, Maestro Musik Lintas Generasi

BRIEF.ID – Presiden ke-6 RI Susilo Bambang Yudhoyono (SBY) mengenang mendiang penyanyi legendaris Titiek Puspa sebagai seorang maestro musik lintas generasi. SBY mengatakan, kerap bersama Titiek Puspa saat masih menjabat sebagai Presiden Republik Indonesia.

“Kita kehilangan seorang pahlawan kebudayaan, kalau boleh saya mengatakan begitu,” kata SBY di rumah duka Wisma Puspa, Pancoran, Jakarta Selatan, Jumat (11/4/2025).

SBY mengaku selama 10 tahun memimpin Indonesia, yaitu tahun 2004-2014, kerap bersama Titiek Puspa dalam berbagai kegiatan kebudayaan.

“Selama 10 tahun saya memimpin Indonesia, saya kerap bersama-sama almarhumah dalam berbagai acara kebudayaan,” kata SBY.

Dikatakan, Titiek Puspa mengabadikan kehidupannya untuk dunia seni, budaya, dan sosial.

“Dia boleh disebut seorang maestro, musisi, seniman lintas generasi,” ujarnya. (nov)

Share post:

Subscribe

spot_imgspot_img

Popular

More like this
Related

Jumat Agung, Pendeta Sarah: Keselamatan Manusia Datang Melalui  Pengorbanan Yesus

BRIEF.ID – Keselamatan manusia datang melalui penderitaan salib dan...

Mentan Ungkap Ada Pengamat Terlibat Proyek Fiktif Senilai Rp 5 Miliar di Kementan

BRIEF.ID - Menteri Pertanian (Mentan) Andi Amran Sulaiman mengungkapkan...

Trihari Paskah, GPIB “Siloam” Jakarta Barat Gelar Ibadah Kamis Putih

BRIEF.ID - Gereja Protestan di Indonesia bagian Barat (GPIB)...

Mantan Ketua KPU Jadi Saksi Kasus Sekjen PDI Perjuangan

BRIEF.ID - Ketua Komisi Pemilihan Umum (KPU), periode 2017–2022...