Sambut Festival Jazz Dunia, Jembatan Ampera Palembang Berhias Lampu Motif Songket

BRIEF.ID – Pemerintah Kota (Pemkot) Palembang, Sumatera Selatan (Sumsel), mempercantik Jembatan Ampera dengan memasang lampu motif songket di sepanjang median jembatan.

Penjabat (Pj) Wali Kota Palembang Ucok Abdulrauf Darmenta dikutip dari Antara, Sabtu (19/10/2024), mengatakan  memasang lampu berhiaskan motif songket yang khas dengan Kota Palembang.

“Untuk memperindah Jembatan Ampera agar semakin menarik wisatawan yang datang, khususnya menyambut festival jazz dunia pada 30 November 2024,” kata Ucok.

Ia menambahkan Jembatan Ampera saat ini terus dilakukan sentuhan keindahan, bahkan proses pembangunan Menara Ampera agar siap dibuka pada saat malam tahun baru terus dilakukan.

Menjadikan Kota Palembang siap Musi 2024 Emas terwujud, Pemkot juga memacu pembangunan tiga heritage di kawasan Benteng Kuto Besak Palembang. Pemkot Palembang mengajak warga disiplin menjaga kebersihan lingkungan untuk mewujudkan tiga heritage sebagai kawasan wisata yang indah.

“Ada tiga heritage di Palembang saat ini sudah berjalan dan dalam proses percantik estetikanya. Oleh karena itu kami meminta warga disiplin menjaga kebersihan lingkungan dan membuang sampah pada tempatnya,” kata Abdulrauf Darmenta.

Menurutnya, dibutuhkan peranan warga untuk mendukung program pemerintah  dengan tidak membuang sampah sembarangan. Saat ini, Pemkot Palembang juga sedang dalam proses pengadaan untuk armada tambahan dalam membersihkan lingkungan di Kota Palembang.

Saat ini, juga dalam proses pembuatan lampu menari untuk mempercantik Jembatan Ampera yang khas dengan Kota Palembang. Selain itu aliran sungai juga tengah ditangani untuk alirannya menuju Sungai Musi Palembang.

Ia menyebutkan Pemkot Palembang akan menyusun konsep wisata heritage ini dan akan melibatkan pelaku seni dan budaya, juga sejarah.

“Ya mudah-mudahan tahun depan sudah clear untuk bisa memajukan destinasi wisata Palembang, tentunya Pemkot Palembang melibatkan pihak-pihak terkait untuk mewujudkan Musi 2045 Emas,” katanya.

Share post:

Subscribe

spot_imgspot_img

Popular

More like this
Related

Pemerintah Tarik Pinjaman Luar Negeri, Cadangan Devisa Maret 2025 Naik Jadi US$157,1 Miliar

BRIEF.ID - Bank Indonesia (BI) mengumumkan cadangan devisa Indonesia...

Kedatangan Prabowo di Yordania Dikawal Dua Pesawat Tempur

BRIEF.ID – Kedatangan Presiden Prabowo Subianto dikawal dua pesawat...

Tiba di Amman, Prabowo Disambut Raja Yordania Abdullah II

BRIEF.ID - Suasana penuh kebanggaan menyelimuti lobi di sebuah...

Presiden Prabowo Kunjungi Yordania

BRIEF.ID – Presiden Prabowo Subianto Usai menyelesaikan rangkaian kunjungan...