BRIEF.ID – Nilai tukar (kurs) rupiah terhadap dolar Amerika Serikat (AS) pada perdagangan hari ini, Senin (17/3/2025), dibuka menguat dipicu sentimen positif rencana kenaikan upah yang diumumkan Pemerintah Tiongkok.
Berdasarkan data transaksi antarbank hari ini, kurs rupiah dibukan naik 0,14% atau 21 poin menjadi Rp16.329 per dolar AS dari posisi sebelumnya Rp16.350 per dolar AS.
Sedangkan di pasar spot, nilai tukar rupiah terpantau dibuka menguat 0,15% ke level Rp16.325 per dolar, namun kemudian bergerak melemah ke kisaran Rp16.360.
Penguatan rupiah mengikuti pergerakan mata uang Asia yang mayoritas menguat pada pembukaan perdagangan pagi ini, seiring sentimen positif rencana kenaikan upah yang diumumkan pemerintah Tiongkok.
Mayoritas mata uang di kawasan Asia dibuka menguat, dipimpin Won Koreaa Selatan (+0,32%), dolar Singapura (+0,08%), Peso Filipina (+0,08%), Ringgit Malaysia (+0,04%), Yen Jepang dan Dolar Taiwan sama-sama naik 0,04%.
Mata uang negara-negara Asia pada pembukaan perdagangan hari ini menguat seiring indeks dolar AS yang bergerak melemah tipis di level 103,68.
Sentimen positif tengah melanda pasar Asia menyusul laporan yang dirilis oleh Kantor Berita Tiongkok, Xinhua, mengutip keterangan dewan negara tentang rencana Pemerintah Tiongkok meningkatkan pendapatan penduduk sebagai upaya menghidupkan kembali konsumsi masyarakat.
Pemerintah Tiongkok berencana mendorong peningkatan pendapatan yang wajar dalam hal upah pekerja, dan akan membuat mekanisme yang baik untuk menyesuaikan upah minimum.
Selain itu, pemerintah Tiongkok akan berupaya menstabilkan pasar saham dan real estat yang bergejolak. “Pemerintah juga akan berupaya bagaimana investasi dapat mendukung konsumsi masyarakat,” bunyi pernyataan Dewan Negara Tiongkok, seperti dikutip Xinhua, Senin (17/3/2025).
Tak hanya itu, Pemerintah Tiongkok juga menawarkan insentif untuk meningkatkan angka kelahiran, dan mempertimbangkan untuk membangun sebuah sistem subsidi penitipan anak.
Sentimen kebijakan terbaru pemerintah Tiongkok itu telah menggairahkan pasar keuangan Asia, ditandai dengan menguatnya mata uang terhadap dolar AS, begitu juga pasar saham.
Untuk perdagangan hari ini, nilai tukar rupiah diperkirakan akan bergerak di kisaran level Rp16.300 per dolar As hingga Rp16.360 per dolar AS. (jea)