Rosan: Kemitraan Bilateral Indonesia-Singapura Makin Kuat di Berbagai Bidang

BRIEF.ID –  Ketua Dewan Kehormatan Kamar Dagang dan Industri (Kadin) Indonesia, Rosan Perkasa Roeslani mengatakan, kemitraan  bilateral Indonesia-Singapura akan semakin kuat melalui kerja sama di berbagai bidang.

“Hubungan kemitraan Indonesia dan Singapura sangat baik hampir di semua sektor. Baik di bidang ekonomi, perdagangan, investasi, pendidikan, dan energi baru terbarukan,” kata Rosan usai menghadiri Lunch Meeting dengan Duta Besar Singapura untuk Republik Indonesia Kwok Fook Seng di Jakarta, Kamis (13/6/2024).

Mantan Duta Besar Republik Indonesia (RI) untuk Amerika Serikat (AS) itu mengatakan, pada tahun 2023 Singapura tercatat sebagai investor terbesar  di sektor perumahan, kawasan industri, dan perumahan di Indonesia dengan nilai US$ 1,04 miliar.

Bahkan, lanjutnya, pada Triwulan I- 2024 nilai investasi Singapura mencapai US$ 4,2 miliar dan berada di urutan pertama sebagai negara  paling banyak berinvestasi di Indonesia.

“Kita memiliki sejarah hubungan kemitraan yang panjang di hampir semua sektor, yaitu ekonomi, investasi, perdagangan,  pendidikan, dan energi baru terbarukan. Dan, yang paling penting adalah terbangunnya konektivitas antar manusia dan konektivitas bisnis ke bisnis,” jelas Rosan.

Share post:

Subscribe

spot_imgspot_img

Popular

More like this
Related

IHSG Jatuh ke Zona Merah, Berikut 10 Saham Top Looser

BRIEF.ID - Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) di Bursa...

Rupiah Melemah Lewati Level Rp16.750, Investor Kembali Borong Dolar AS

BRIEF.ID - Nilai tukar (kurs) rupiah melemah hingga melewati...

Harga Emas Antam Anjlok Rp29.000 Setelah Sentuh Level Rp2.351.000 per Gram

BRIEF.ID - Harga emas batangan PT Aneka Tambang Tbk...

IHSG Berpotensi Lanjutkan Penguatan

BRIEF.ID – Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) berpotensi melanjutkan...