Raksana Otomotif Tiongkok Changan Jalin Kerja Sama dengan Indomobil, Siap Masuk Pasar Mobil Indonesia

BRIEF.ID – Raksasa otomotif asal Tiongkok, Changan, siap masuk pasar mobil Indonesia. Hal itu, dilakukan Changan dengan menjalin kerja sama distribusi bersama PT Indomobil Sukses Internasional Tbk.

Penandatanganan kesepakatan distributor dilakukan antara Direktur PT Indomobil Sukses Internasional, Andrew Nasuri, dan Wakil Presiden Changan Auto Asia Tenggara, Chou Qing, di Jakarta pada Jumat (21/2/2025).

Andrew mengatakan, Indomobil dengan pengalaman dalam industri otomotif dan distribusi yang kuat, siap memasarkan kendaraan berkualitas produksi Changan kepada masyarakat Indonesia.

“Dengan pengalaman luas kami dalam industri otomotif dan jaringan distribusi yang kuat, kami berkomitmen menyediakan kendaraan yang berkualitas dan andal bagi masyarakat Indonesia,” kata Andrew dalam keterangan resminya.

Menurut dia, Changan berencana berekspansi lebih lanjut di pasar mobil Indonesia, termasuk menjajaki kemungkinan perakitan mobil secara lokal. Selain itu, segmen yang disasar bukan hanya kendaraan penumpang melainkan juga kendaraan komersil.

Sebagai informasi, Sementara itu, Indomobil saat ini mendistribusikan belasan merek otomotif dan memiliki lebih dari 300 jaringan diler di seluruh Indonesia.

Sementara Changan merupakan salah satu raksasa otomotif asal China yang berhasil mencetak penjualan lebih dari 2,6 juta unit secara global pada 2024.

Share post:

Subscribe

spot_imgspot_img

Popular

More like this
Related

Harga Emas Antam Anjlok Rp29.000 Setelah Sentuh Level Rp2.351.000 per Gram

BRIEF.ID - Harga emas batangan PT Aneka Tambang Tbk...

IHSG Berpotensi Lanjutkan Penguatan

BRIEF.ID – Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) berpotensi melanjutkan...

Indeks Wall Street Ditutup Melemah

BRIEF.ID – Indeks di bursa Wall Street New York,...

Digitalisasi Pembelajaran, Lompatan Besar Transformasi Pendidikan Nasional

BRIEF.ID – Presiden Prabowo Subianto menyatakan, digitalisasi pembelajaran menjadi...