Presiden Jokowi: Mari Songsong Harapan, Tantangan, dan Peluang Baru di Tahun 2023

BRIEF.ID – Presiden Joko Widodo (Jokowi) mengajak seluruh elemen bangsa untuk menyongsong harapan, tantangan, dan peluang yang baru pada tahun 2023.

Ajakan itu disampaikan Kepala Negara melalui unggahannya di media sosial Facebook, pada Minggu (1/1/2023).

“Mari menyongsong harapan, tantangan, dan peluang yang baru. Tetap bersama melangkahi ambang tahun 2023 menuju Indonesia yang maju,” kata Kepala Negara.

Sebelumnya, Presiden Jokowi menyatakan bahwa banyak hal yang patut dikenang dari tahun 2022.

Selain hal-hal menggembirakan, juga tidak sedikit pula kabar yang kurang menyenangkan di negeri ini.

“Kita cukup berhasil melewati masa-masa sulit pandemi dan ancaman resesi, perekonomian kita tumbuh positif sepanjang tahun, pertemuan dan presidensi G20 berjalan dengan baik, situasi politik dan keamanan dalam negeri yang kondusif, pembangunan infrastruktur dan sumberdaya manusia berjalan sesuai rencana, dan lain-lain,” kata Presiden Jokowi.

Sementara itu, lanjutnya, beberapa kawasan di Indonesia, pada tahun ini dihentak bencana alam banjir, longsor, hingga gempa bumi.

“Semua itu adalah kabar baik dan kurang menyenangkan yang datang silih berganti, memberi pelajaran, sekaligus menguatkan dan mempersatukan. Dengan bekal itu semua, kita meninggalkan 2022 dan menatap 2023 dengan tekad untuk membawa Indonesia melangkah maju,” kata Presiden Jokowi.

Share post:

Subscribe

spot_imgspot_img

Popular

More like this
Related

Tiongkok Agresif Tambah Cadangan Emas, Harga Emas Dunia Cetak Rekor Baru

BRIEF.ID - Pemerintah Tiongkok terus agresif menambah cadangan emas,...

IHSG Berjuang Tembus Level 6.500, Investor Cermati Negosiasi Tarif AS-Indonesia

BRIEF.ID - Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) di Bursa...

Rupiah Menguat Jadi Rp16.831 per Dolar AS, Ikuti Mata Uang Asia

BRIEF.ID - Nilai tukar (kurs) rupiah menguat mengikuti pergerakan...

Harga Emas Antam Melonjak Jadi Rp1.980.000 Juta di Awal Pekan

BRIEF.ID - Harga emas PT Aneka Tambang Tbk (Antam)...