BRIEF.ID – Presiden Joko Widodo (Jokowi) secara resmi melepas Kontingen Indonesia yang akan berlaga pada pesta olahraga SEA Games ke-32 di Kamboja, 5 – 17 Mei 2023.
“Hari ini, saya akan melepas kontingen SEA Games ke-32 di Kamboja. Yang kita berangkatkan sebanyak 599 atlet dan akan mengikuti 31 cabang olahraga,” kata Presiden Jokowi di halaman depan Istana Merdeka, Jakarta, Selasa (2/5/2023) .
Pada kesempatan itu, Presiden Jokowi berpesan agar kontingen Indonesia yang akan mengikuti SEA Games di Kamboja dapat menambah perolehan medali sehingga posisi Indonesia makin meningkat.
“Pada SEA Games Vietnam, kita memperoleh saat itu 69 medali emas dan peringkat kota di peringkat ketiga. Sekarang mestinya lebih dari itu. Saya minta perolehan medali emasnya di atas 69,” kata Presiden Jokowi.
Kepala Negara mengatakan, peringkat Indonesia harus di melampaui peringkat ketiga. Lebih lanjut Kepala Negara mengungkapkan, Kontingen Indonesia diharapkan menempati posisi pertama atau kedua.
“Ini bukan target yang gampang. Bukan target yang mudah. Tetapi saya lihat atlet kita telah memiliki bekal yang sangat cukup untuk nanti berlaga di Kamboja. Dengan mengucap bismillah pada pagi hari ini, Kontingen SEA Games ke-32 di Kamboja tahun 2023 saya nyatakan diberangkatkan,” kata Presiden Jokowi.
Menko PMK Muhadjir Effendy, Kapolri Jenderal Pol. Listyo Sigit Prabowo, Menpora Ario Bimo Nandito Ariotedjo, Sekretaris Kabinet Pramono Anung, Menteri ATR/Kepala BPN Hadi Tjahjanto, Wamenkumham Edward Omar Sharif Hiariej, dan Chef de Mission Kontingen Indonesia SEA Games 2023 Lexyndo Hakim.
No Comments