Pramono Anung: Mari Rawat Kebinekaan

BRIEF.ID –  Sekretaris Kabinet (Seskab) Pramono Anung mengajak semua komponen bangsa untuk terus mengamalkan nilai-nilai yang terkandung dalam Pancasila.

“Mari kita rawat kebinekaan, perkuat persatuan, dan kita junjung tinggi toleransi sesuai dengan nilai-nilai Pancasila,” ujar Pramono dalam rangka memperingati  Hari Lahir (Harlah) Pancasila,  Kamis (1/6/2023).

Politisi PDI Perjuangan itu  juga mengajak bangsa Indonesia  memaknai Harlah Pancasila dengan menerapkan nilai-nilai yang terkandung di dalamnya di setiap kehidupan bermasyarakat, berbangsa, dan bernegara.

“Makna memperingati Hari Lahir Pancasila bukan hanya semata-mata memberikan penghargaan kepada Bung Karno dan founding father yang telah meletakkan dasar Pancasila, tetapi juga menerapkan nilai-nilai yang terkandung di dalamnya dalam kehidupan bermasyarakat, berbangsa, dan bernegara,” kata Pramono.

Ia meyakini ideologi Pancasila yang lahir dan tumbuh dari bangsa sendiri ini tak akan lekang oleh waktu.

“Ideologi Pancasila yang membuat benteng pertahanan bangsa ini menjadi kuat, dan sekarang ini kita dihargai dalam kehidupan berbangsa dan bernegara,” ujar Pramono.

Share post:

Subscribe

spot_imgspot_img

Popular

More like this
Related

KBRI Paris Gelar Festival du Cinéma Indonésien

BRIEF.ID – Kedutaan Besar Republik Indonesia (KBRI) Paris, Prancis...

Operasi Modifikasi Cuaca BPBD DKI – BMKG Kurangi Dampak Cuaca Ekstrem

BRIEF.ID - Kepala Pelaksana Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD)...

Ledakan di SMAN 72 Jakarta, Kapolri: Korban Meninggal Dunia Belum Ada

BRIEF.ID - Kapolri Jenderal Pol Listyo Sigit Prabowo mengatakan,...

Komisi Percepatan Reformasi Polri Diminta Rumuskan Langkah Perbaikan Institusi Polri

BRIEF.ID –  Presiden Prabowo Subianto meminta jajaran Komisi...