Polri – KPU Koordinasi Pengamanan Saat Pengumuman Hasil Rekapitulasi Pemilu 2024

BRIEF.ID – Kepala Badan Pemelihara Keamanan (Kabaharkam) Polri Komjen Pol Fadil Imran mengunjungi Kantor Komisi Pemilihan Umum Republik Indonesia (KPU RI), Jakarta, pada Senin (18/3/2024).

Kedatangan Fadil Imran dalam rangka melihat kesiapan pengamanan menjelang pengumuman hasil rekapitulasi nasional Pemilihan Umum (Pemilu) 2024.

Fadil mengatakan, kepolisian sudah berkoordinasi dengan KPU untuk mengamankan situasi selama masa menjelang pengumuman hasil Pemilu 2024.

“Koordinasi pasti. Karena setiap hari juga ada satgas yang bertugas di sini. Ada dari Satgas preventif, Operasi Mantap Brata Pusat, dan dari teman-teman dari Polda Metro Jaya, Kapolres Jakarta Pusat, Karo Ops Polda Metro Jaya, setiap hari berkoordinasi dengan komisioner khususnya bagian keamanan sini,” ujar Fadil Imran kepada wartawan.

Selain itu, menurut Fadil, kedatangannya untuk mengevaluasi kesiapan para personel kepolisian dan peralatan yang sudah disiapkan di lapangan.

Ia mengungkapkan, pihak kepolisian akan terus siaga sejak menjelang pengumuman hingga mengawal rangkaian proses sengketa Pemilu 2024. Dia juga mengatakan, jumlah anggota kepolisian akan disesuaikan dengan situasi dan kondisi.

Lebih lanjut, Fadil menyatakan, bahwa titik-titik pengamanan Pemilu tahun ini pun sama seperti tahun-tahun sebelumnya, yaitu berada di Kantor KPU, Badan Pengawas Pemilu (Bawaslu), Dewan Kehormatan Penyelenggara Pemilu (DKPP).

“Situasi dan kondisi menjelang pengumuman hasil rekapitulasi suara aman terkendali,” kata dia.

Share post:

Subscribe

spot_imgspot_img

Popular

More like this
Related

Lebaran Ketupat, Tradisi Islam Merayakan Harmoni Sosial

BRIEF.ID – Syawalan atau yang dikenal luas dengan sebutan...

Airlangga Apresiasi Kerja Sama Ekonomi Indonesia-AS

BRIEF.ID - Menko Perekonomian Airlangga Hartarto melakukan video conference...

PM Anwar Prioritaskan Penguatan Sinergi Ekonomi Malaysia-Indonesia

BRIEF.ID – Perdana Menteri (PM) Malaysia Anwar Ibrahim mengatakan,...

Airlangga: Perlu Dibangun Komunikasi Dengan Pemerintah AS

BRIEF.ID - Menko Perekonomian Airlangga Hartarto mengatakan, Indonesia dan...