Penampilan Perdana Ahn Hyo-seop di Jakarta Pukau Penggemar

BRIEF.ID – Decak kagum membahana saat  penyanyi sekaligus aktor asal Korea Selatan, Ahn Hyo-seop  menampilkan tarian dan nyanyian pada penampilan perdananya di Jakarta, Sabtu (9/9/2023). Acara bertema “2023 Ahn Hyo-seop Asia Tour -The Present Show – “Here and Now”  yang digelar di Mal Kota Kasablanka, membuat para penggemar yang didominasi perempuan histeris.

Hyo-seop  yang juga  dikenal sebagai Paul Ahn menjadikan acara itu sebagai ajang  perjumpaannya dengan para penggemar atau disapa PaulJjak di Indonesia, unjuk kemampuan bernyanyi, antara lain lagu “I’m Your Man” — yang dipopulerkan penyanyi John Park dan “Still with You” yang dilantunkan  penyanyi Eric Benet.

Hyo-seop menjajal dunia musik melalui debutnya sebagai personel grup idola “One O One” pada Oktober 2015 bersama tiga rekannya, Kwak Si-yang, Kwon Do-kyun dan Song Won-seok.

Aksi    Hyo-seop ditampilkan  dalam balutan lagu “VIBE” milik penyanyi idola K-pop Taeyang yang juga personel grup idola K-pop Bigbang bersama Jimin dari grup idola K-pop Bangtan Sonyeondan (BTS).

“Saya melakukan persiapan selama satu hingga dua bulan. Persiapan matang sekali,” kata Hyo-seop.

Selain penampilan Hyo-seop,  penggemar juga ikut andil memeriahkan acara melalui video yang dibuat dan diputar di layar besar. Video itu memperlihatkan perjalanan karier  Hyo-seop melalui drama-drama yang pernah dibintanginya.

“Terkadang aku merasa tidak berdaya. Terima kasih telah membuatku hidup. Aku ingin menyampaikan bahwa pertemuan ini membuatku berbahagia,” kata Hyo-seop.

Share post:

Subscribe

spot_imgspot_img

Popular

More like this
Related

Menkeu Purbaya Umumkan Defisit APBN Rp695,1 Triliun per Desember 2025

BRIEF.ID - Menteri Keuangan (Menkeu), Purbaya Yudhi Sadewa, mengumumkan...

IHSG Menguat Sentuh Level 9.000, Pemangkasan Target Produksi Minerba Jadi Sorotan

BRIEF.ID - Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) di Bursa...

BMKG: Waspada Gelombang Sangat Tinggi hingga 6 Meter

BRIEF.ID – Badan Meteorologi Klimatologi, dan Geofisika (BMKG) mengeluarkan...

Rupiah Makin Tertekan Dekati Level Rp16.800 per Dolar AS Hari Ini

BRIEF.ID - Nilai tukar (kurs) rupiah makin tertekan dan...