Pemprov DKI Berencana Pindahkan Patung Jenderal Sudirman

BRIEF.ID – Pemerintah Provinsi (Pemprov) DKI Jakarta berencana memindahkan patung pahlawan nasional Jenderal Besar Sudirman menyusul pengerjaan proyek Transit Oriented Development (TOD) Dukuh Atas.

Gubernur DKI Jakarta Pramono Anung Wibowo mengatakan, patung Jenderal Sudirman akan ditempatkan di posisi lebih strategis sehingga lebih mudah dikenal publik dan sebagai bentuk penghormatan kepada salah satu pahlawan nasional.

“Patung Jenderal Sudirman, tentunya kita harus memberikan apresiasi karena bagaimanapun ini adalah jenderal besar, sehingga nanti kalau di Dukuh Atas akan dibangun, dikoneksikan, Patung Sudirman harus ditempatkan yang betul-betul di depan,” kata Pramono di Balai Kota Jakarta, Kamis (2/10/2025).

Sebelumnya, Kementerian Perhubungan (Kemenhub) RI dan Pemerintah Provinsi Jakarta akan menggabungkan Stasiun Karet dan Stasiun Sudirman Baru untuk mengembangkan kawasan integrasi antarmoda di kawasan Dukuh Atas.

Menteri Perhubungan (Menhub) Dudy Purwagandhi mengatakan rencana ini sudah dibicarakan dengan Gubernur Jakarta Pramono Anung dan sebagai  konsekuensi dari proyek itu adalah pemindahan Patung Jenderal Besar Sudirman.

” Pak Gubernur menyampaikan bahwa ada kemungkinan memindahkan Patung Jenderal Besar Sudirman. Itu yang semula ada di sisi selatan, akan dipindahkan lebih mendekati ke arah Jalan MH Thamrin,” kata Menhub.

Disebutkan, kawasan berorientasi transit atau TOD Dukuh Atas nantinya akan menghubungkan empat moda transportasi berbasis kereta secara terpadu untuk meningkatkan kenyamanan masyarakat, yakni Moda Raya Terpadu (MRT), Lintas Raya Terpadu (LRT), Kereta Rel Listrik (KRL), dan kereta bandara.

“Jadi sudah didesain sedemikian rupa sehingga  mobilitas masyarakat lebih  mudah untuk berpindah dari satu moda ke moda lain di Stasiun Dukuh Atas, Sudirman, dan BNI City,” kata Menhub. (nov)

Share post:

Subscribe

spot_imgspot_img

Popular

More like this
Related

Perdagangan Akhir Pekan, IHSG Berpotensi Melemah

BRIEF.ID – Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) diperkirakan berpotensi...

Investor Abaikan Government Shutdown, Indeks Wall Street Menguat

BRIEF.ID – Indeks di Wall Street, New York, Amerika...

Sebanyak 165 Komisaris BUMN Berlatar Belakang Politisi, Ini Kata Puan

BRIEF.ID - Ketua DPR RI Puan Maharani optimistis disahkannya...

Museum Tekstil Jakarta – Yayasan Batik Indonesia Pamerkan 100 Helai Kain Batik Merawit Cirebon

BRIEF.ID - Pengelola Museum Tekstil Jakarta bekerja sama dengan...