Mahfud: Natal Bawa Pesan Perdamaian

BRIEF.ID – Calon Wakil Presiden (Cawapres) Nomor Urut 3, Mahfud MD menyatakan, Perayaan Natal Nasional 2023 membawa pesan perdamaian bagi bangsa dan negara Indonesia.

“Ya, bagus. Pesannya perdamaian. Membawa banyak pesan damai,” kata Mahfud  saat menghadiri perayaan Natal Nasional 2023 di Graha Bethany Nginden, Surabaya, Jawa Timur,  Rabu (27/12/2023) malam.

Mahfud hadir  mengenakan batik bernuansa hijau yang dipadu pantalon  hitam. Cawapres kelahiran Bangkalan, Madura, Jawa Timur, hadir  bersama sejumlah menteri Kabinet Indonesia Maju (KIM) mendampingi Presiden Joko Widodo (Jokowi) yang juga menghadiri perayaan Natal ini.

Ia  mengatakan, peringatan Natal Nasional 2023 yang dihadiri ribuan jemaat itu membawa pesan perdamaian di antara umat beragama.

Mahfud yang juga Menko Polhukam berharap persatuan dan kesatuan terus dijunjung tinggi.

“Mudah-mudahan membawa kedamaian bagi kita semua rakyat Indonesia. Seperti pesan yang  intinya ini kedamaian. Kita harus damai,” kata Ketua Mahkamah Konstitusi (MK) periode 2008-2013 itu.

Peringatan Natal Nasional 2023 ini juga memberikan pesan  mengajarkan semua elemen bangsa  bertoleransi di tengah tahun politik  Pilpres 2024.

Perayaan Natal Nasional 2023 juga  dihadiri  Menteri Agama Yaqut Cholil Qoumas, Menparekraf Sandiaga Salahuddin Uno, Gubernur Jawa Timur Khofifah Indar Parawansa, Menkominfo sekaligus Ketua Panitia Budi Arie Setiadi, Menteri Perdagangan Zulkifli Hasan, Ketua Umum Partai Perindo Hary Tanoesoedibjo, Kapolri Listyo Sigit Prabowo, dan Panglima TNI Agus Subiyanto.  

Share post:

Subscribe

spot_imgspot_img

Popular

More like this
Related

Pertemuan Lanjutan Prabowo dan Megawati Dipastikan Terjadi

BRIEF.ID - Pertemuan lanjutan antara Presiden Prabowo Subianto dan...

Negosiasi Intensif Indonesia-AS Soal Kebijakan Tarif Resiprokal

BRIEF.ID - ​Negosiasi tarif resiprokal antara Pemerintah Indonesia dan...

Nasib TikTok di AS Makin Tidak Pasti

​BRIEF.ID - Kesepakatan antara TikTok dan Pemerintah Amerika Serikat...

Jumat Agung, Pendeta Sarah: Keselamatan Manusia Datang Melalui  Pengorbanan Yesus

BRIEF.ID – Keselamatan manusia datang melalui penderitaan salib dan...