BRIEF.ID – Ketua Umum Kamar Dagang dan Industri (Kadin) Indonesia Arsjad Rasjid memotivasi semangat belajar seluruh elemen bangsa untuk memajukan keilmuan dan memperkuat akses pendidikan berkualitas di Indonesia.
“Semoga semangat belajar terus berkobar untuk memajukan keilmuan dan memperkuat akses pendidikan yang berkualitas bagi setiap anak di Indonesia,” kata Arsjad melalui platform media social “X” @ArsjadRasjid, yang dipantau di Jakarta, Kamis (2/5/2024).
Arsjad juga secara khusus mengucapkan selamat Hari Pendidikan Nasional, 2 Mei 2024 kepada seluruh elemen bangsa.
“Selamat Hari Pendidikan Nasional,” kata Arsjad.
Setiap tanggal 2 Mei diperingati sebagai Hari Pendidikan Nasional. Tanggal itu dipilih sesuai lahir Bapak Pendidikan Nasional, Ki Hajar Dewantara atas perannya mendirikan Taman Siswa dan merumuskan filosofi pendidikan.
No Comments