Hari Ini, Presiden Bertolak ke Jerman Hadiri Hannover Messe 2023

BRIEF.ID – Presiden Joko Widodo (Jokowi), hari ini akan bertolak ke Hannoer, Jerman untuk menghadiri upacara pembukaan pameran teknologi industri dunia Hannover Messe 2023. Rencananya Presiden Jokowi akan didampingi sejumlah menteri Kabinet Indonesia Maju, di antaranya Menteri BUMN Erick Thohir.

Presiden Jokowi beserta rombongan akan bertolak dari Bandara Internasional Soekarno-Hatta menggunakan pesawat Garuda.

Pada Hannover Messe 2023 yang berlangsung pada 17-21 April, Indonesia membawa sedikitnya 157 co-exhibitor dan 41 Kementerian/Lembaga di Paviliun Indonesia. Pembukaan Hannover Messe 2023 digelar pada 16 April 2023 di Hannover Congress Centrum (HCC).

Rangkaian kegiatan Official Program Indonesia diawali pembukaan Paviliun Indonesia, pada 17 April 2023 waktu setempat dihadiri Presiden Jokowi dan Kanselir Jerman Olaf Scholz, yang kemudian dilanjutkan dengan Business Summit antara delegasi Indonesia dan Jerman.

Business Summit rencananya akan dihadiri Ketua Umum Kamar Dagang dan Industri (Kadin) Indonesia serta Chairman and President & Chief Executive Officer of Siemens AG Roland Emil Busch.

Pada kesempatan itu, juga akan digelar diskusi yang menghadirkan pembicara Presiden Komisaris Astra International Prijono Sugiarto dan Chairman of the Board of Executive Directors BASF SE, Martin Brudermüller.

Share post:

Subscribe

spot_imgspot_img

Popular

More like this
Related

Riset Terbaru ANZ dan Stanchart: Harga Emas Dunia Bakal Tembus US$5.000 di Semester I 2026

BRIEF.ID - Hasil riset terbaru dua lembaga keuangan internasional,...

Singapura Raih Peringkat ke-2 Negara Terkaya di Dunia Tahun 2025 Berdasarkan PDB per Kapita

BRIEF.ID - Singapura meraih peringkat ke-2 negara terkaya di...

Eropa Kerahkan Pasukan Militer ke Greenland Sikapi Tekanan AS

BRIEF.ID - Negara-negara Eropa mengerahkan pasukan militer ke Greenland...

WEF 2026 Davos, Momentum Emas Perkuat Citra Indonesia Sebagai Mitra Investasi Strategis

BRIEF.ID - World Economic Forum (WEF) 2026 di Davos...