BRIEF.ID – Presiden Joko Widodo (Jokowi), hari ini akan bertemu dengan Timnas Indonesia U20 yang gagal bertanding di Piala Dunia U20 Tahun 2023, di Gelora Bung Karno (GBK) Senayan, Jakarta.
Berdasarkan informasi yang dihimpun Brief.id, pertemuan akan digelar pada sekitar pukul 16.00 WIB, yang akan dilanjutkan dengan buka puasa bersama.
Sebelumnya, Ketua Umum Persatuan Sepak Bola Seluruh Indonesia (PSSI) Erick Thohir mengungkapkan bahwa Presiden Jokowi akan bertemu Timnas U-20.
Rencana pertemuan disampaikan Presiden Jokowi dalam pertemuan dengan Erick di Istana Merdeka, Jakarta, Jumat (31/3/20230.
“Tadi disampaikan bahwa Presiden tadi bicara sama saya, Presiden akan juga mengundang Timnas U20 satu-dua hari ini,” kata Erick.
Disebutkan juga Presiden Jokowi sudah menyiapkan solusi untuk skuad Timnas U-20 yang gagal berlaga di Piala Dunia U-20 setelah status Indonesia sebagai tuan rumah dicabut FIFA.
“Beliau sudah menyampaikan solusi-solusinya dan tentu saya bilang, Bapak, saya ikut saja. Karena ini memang kan pemerintah yang harus hadir,” kata Erick.
No Comments