Harga Emas Antam Melonjak Jadi Rp1.577.000 Imbas Pemangkasan BI-Rate

BRIEF.ID – Harga emas PT Aneka Tambang Tbk (Antam) hari ini, Kamis (16/1/2025), melonjak Rp13.000 menjadi Rp1.577.000 per gram dari posisi sebelumnya Rp1.564.000 per gram.

Hal yang sama terjadi pada harga jual kembali (buyback) emas Atam yang juga naik Rp13.000 menjadi Rp1.423.000 per gram dari posisi sebelumnya Rp1.410.000 per gram, seperti dilansir laman Logam Mulia hari ini.

Lonjakan harga emas Antam merupakan imbas dari pemangkasan suku bunga acuan Bank Indonesia atau BI-Rate sebesar 25 basis points (bps) menjadi 5,75% dari sebelumnya 6%.

Pemangkasan BI-Rate tersebut, merupakan salah satu hasil Rapat Dewan Gubernur Bank Indonesia (RDG BI) yang diumumkan pada Rabu (15/1/2025). BI menyatakan pemangkasan suku bunga tersebut konsisten dengan arah kebijakan moneter untuk memastikan inflasi terkendali dalam sasaran 2,5% (plus-minus 1%).

Keputusan BI memangkas suku bunga acuan cukup mengejutkan di tengah pelemahan nilai tukar rupiah terhadap dolar Amerika Serikat (AS). Hal ini membuat investor memilih mengalihkan modal ke logam mulia yang dianggap sebagai safe haven.

Bagi kamu yang ingin berivestasi di logam mulia, ada beberapa ketentuan terkait pajak yang sebaiknya diketahui.

Pertama, setiap pembelian emas batangan atau logam mulia disertai dengan bukti potong PPh 22. Untuk transaksi harga jual emas batangan dikenakan potongan pajak, sesuai PMK No. 34/PMK.10/2017.

Kedua, potongan pajak harga beli emas sesuai dengan PMK Nomor 34/PMK.10/2017, pembelian emas batangan dikenakan PPh 22 sebesar 0,45% untuk NPWP dan 0,9% untuk non-NPWP.

Ketiga, penjualan kembali emas batangan ke PT Antam Tbk dengan nominal lebih dari Rp 10.000.000, dikenakan PPh 22 sebesar 1,5% bagi pemegang NPWP dan 3% untuk non NPWP. PPh 22 atas transaksi buyback dipotong langsung dari total nilai buyback.

Berikut harga emas Antam dari pecahan terkecil hingga terbesar, seperti dilansir laman Logam Mulia pada Kamis (16/1/2025):

  • Harga emas 0,5 gram: Rp838.500.
  • Harga emas 1 gram: Rp1.577.000.
  • Harga emas 2 gram: Rp3.094.000.
  • Harga emas 3 gram: Rp4.616.000.
  • Harga emas 5 gram: Rp7.660.000.
  • Harga emas 10 gram: Rp15.265.000.
  • Harga emas 25 gram: Rp38.037.000.
  • Harga emas 50 gram: Rp75.995.000.
  • Harga emas 100 gram: Rp151.912.000.
  • Harga emas 250 gram: Rp379.515.000.
  • Harga emas 500 gram: Rp758.820.000.
  • Harga emas 1.000 gram: Rp1.517.600.000.

Share post:

Subscribe

spot_imgspot_img

Popular

More like this
Related

Agensi Gold Medalis Klarifikasi Kim Soo Hyun Pernah Pacaran dengan Kim Saeron, Prada Putuskan Kontrak

BRIEF.ID - Agensi Gold Medalis mengklarifikasi bahwa Kim Soo...

Lagi, Lembaga Asing Turunkan Prediksi PDB Indonesia 2025

BRIEF.ID - Kondisi ekonomi Indonesia, yang memburuk seiring defisit...

Harga Emas Antam Akhir Pekan Turun Tipis Jadi Rp1.739.000 per Gram

BRIEF.ID - Harga emas PT Aneka Tambang Tbk (Antam)...

Pemerintah Fokus Hilirisasi dan Energi Baru Terbarukan Penuhi Target Investasi

BRIEF.ID - Menteri Investasi dan Hilirisasi/Kepala BKPM yang juga...