Erick Thohir: Prestasi Timnas U-23 Hasil Transformasi Menyeluruh PSSI

BRIEF.ID – Ketua Umum PSSI Erick Thohir mengungkapkan, prestasi yang diukir Tim Nasional (Timnas) U-23 di ajang Piala Asia U-23 Tahun 2024 adalah hasil transformasi menyeluruh yang dilakukan organisasi sepak bola Indonesia itu.

Timnas U-23 Indonesia secara mengejutkan lolos ke babak Semifinal Piala Asia 2024, setelah mengalahkan Timnas Korea Selatan 11-10 dalam laga Perempat Final.

“Apa yang sudah dicapai timnas sepak bola Indonesia saat ini, adalah hasil dari transformasi menyeluruh,” kata Erick saat diwawancara beIN Sports di Qatar, Jumat (26/4/2024).

beIN Sports adalah jaringan saluran olahraga global yang dimiliki dan dioperasikan  Grup Media Qatar, beIN. Jaringan beIN Sports adalah saluran olahraga televisi dominan di wilayah MENA.

“Selain meningkatkan level permainan, kami juga meningkatkan kompetisi wasit, membenahi infrastruktur, pengamanan, jadwal pertandingan, hingga pembinaan suporter,” kata Erick.

Share post:

Subscribe

spot_imgspot_img

Popular

More like this
Related

IHSG Jatuh ke Zona Merah, Berikut 10 Saham Top Looser

BRIEF.ID - Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) di Bursa...

Rupiah Melemah Lewati Level Rp16.750, Investor Kembali Borong Dolar AS

BRIEF.ID - Nilai tukar (kurs) rupiah melemah hingga melewati...

Harga Emas Antam Anjlok Rp29.000 Setelah Sentuh Level Rp2.351.000 per Gram

BRIEF.ID - Harga emas batangan PT Aneka Tambang Tbk...

IHSG Berpotensi Lanjutkan Penguatan

BRIEF.ID – Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) berpotensi melanjutkan...