DEN Rekomendasikan Pemerintah Antisipasi Kebijakan Ekonomi Presiden Trump

BRIEF.ID – Dewan Ekonomi Nasional (DEN) merekomendasikan kepada Presiden Prabowo Subianto agar pemerintah melakukan langkah-langkah antisipatif menghadapi kebijakan ekonomi Presiden Amerika Serikat (AS) Donald Trump, khususnya  terkait  tarif dan imigrasi sehingga tidak mempengaruhi  pertumbuhan ekonomi Indonesia.  

Hal itu diungkapkan Anggota DEN Septian Hario Seto usai bertemu Presiden Prabowo Subianto di Istana Merdeka, Jakarta, Kamis (6/2/2025).  Selain Septian, pertemuan itu juga dihadiri anggota DEN lainnya, di antaranya Muhammad Chatib Basri, Firman Hidayat, dan Arief Anshory Yusuf.

“Bagaimana dampak atau potensi dampak yang akan terjadi kepada Indonesia dari segi kebijakan Trump, terutama terkait  tarif,  imigrasi,  dan ekonomi kita. Apa dampak positif dan negatifnya,” ujar Seto.

Ia mengungkapkan, dalam pertemuan dengan Presiden Prabowo, dibahas tentang langkah-langkah  antisipatif dan  strategis pemerintah Indonesia  menghadapi potensi perubahan kebijakan ekonomi di Amerika Serikat.

“Salah satu fokus utama adalah kebijakan tarif dan imigrasi yang dapat berpengaruh pada kondisi ekonomi global, termasuk Indonesia,” jelas dia. (nov)

Share post:

Subscribe

spot_imgspot_img

Popular

More like this
Related

Pertemuan Lanjutan Prabowo dan Megawati Dipastikan Terjadi

BRIEF.ID - Pertemuan lanjutan antara Presiden Prabowo Subianto dan...

Negosiasi Intensif Indonesia-AS Soal Kebijakan Tarif Resiprokal

BRIEF.ID - ​Negosiasi tarif resiprokal antara Pemerintah Indonesia dan...

Nasib TikTok di AS Makin Tidak Pasti

​BRIEF.ID - Kesepakatan antara TikTok dan Pemerintah Amerika Serikat...

Jumat Agung, Pendeta Sarah: Keselamatan Manusia Datang Melalui  Pengorbanan Yesus

BRIEF.ID – Keselamatan manusia datang melalui penderitaan salib dan...