Cara Unik Remaja Masjid Membangunkan Sahur di Aceh

BRIEF.ID –  Aksi membangunkan sahur yang dilakukan remaja Masjid Al Furqan, Gampong Beurawe, Kecamatan Kuta Alam Banda Aceh, Provinsi Nanggroe Aceh Darussalam,  terbilang unik dan menarik.

Nyanyian suara merdu dengan menggunakan pengeras suara sangat membantu warga untuk bangun sahur tepat waktu. Ya, beginilah aksi pemuda membangunkan warga saat sahur tiba. Aktifitas seperti ini sudah berlangsung 10 tahun.

Seperti dilansir Kompas.TV, Jumat (14/4/2023) aksi para remaja masjid  ini sempat viral pada tahun 2019 setelah di upload ke media sosial.

Cara pemuda Beurawe membangun sahur ini memang sangat menarik dan sudah menjadi penantian warga saat bulan Ramadan. Lantaran syair yang mereka lantunkan dalam bahasa Aceh dan Bahasa Indonesia sangat merdu dan enak didengar.

Pemuda ini menyanyikan syair untuk membangunkan warga agar segera bangun bersiap siap memasak menu makan sahur bersama keluarga aksi ini dilakukan. Aksi para pemuda dimulai pukul 04.00 WIB aksi membangunkan sahur yang dilakukan pemuda beurawe ini setelah viral.

Tak hanya untuk membangunkan warga setempat saja tapi kini mereka saat melakukan aksi juga melakukan live di media sosial agar dapat disaksikan oleh warga lain dimanapun berada.

Share post:

Subscribe

spot_imgspot_img

Popular

More like this
Related

BI Perkirakan Indeks Penjualan Riil Juni 2025 Tumbuh 2%, Terutama dari Kelompok BBM

BRIEF.ID - Bank Indonesia (BI) memperkirakan Indeks Penjualan Riil...

Rupiah Melemah Imbas Tekanan Harga SUN, Investor Cermati Negosiasi Perdagangan Indonesia-AS

BRIEF.ID - Nilai tukar (kurs) rupiah terhadap dolar Amerika...

Berada di Zona Hijau, IHSG Rawan Terkoreksi

BRIEF.ID - Indeks Perdagangan Saham Gabungan (IHSG) di Bursa...

Harga Emas Antam Turun di Bawah Rp1,9 Juta per Gram Imbas Kebijakan Tarif AS Terbaru

BRIEF.ID - Harga emas batangan PT Aneka Tambang (Persero)...