Boy Robyanto, Nakhoda Baru Pelindo III

Surabaya-Kementerian BUMN selaku pemegang saham melakukan perubahan jajaran Direksi PT Pelabuhan Indonesia III (Persero) atau Pelindo III, Senin (15/03). Menteri BUMN menugaskan Boy Robyanto sebagai Direktur Utama Pelindo III menggantikan U. Saefudin Noer sebagaimana tertuang dalam Surat Keputusan Menteri BUMN Nomor SK-80/MBU/03/2021 tanggal 15 Maret 2021. 

Pemegang saham Pelindo III juga menunjuk Yon Irawan sebagai Direktur Transformasi dan Pengembangan Bisnis dan mengalihkan tugas Kokok Susanto dari sebelumnya sebagai Direktur Tranformasi dan Pengembangan Bisnis menjadi Direktur Teknik.

“Kami mengucapkan selamat kepada jajaran Direksi baru Pelindo III, semoga dapat membawa kemajuan bagi perusahaan. Tak lupa kami juga ucapkan terima kasih atas pengabdian yang telah diberikan oleh U. Saefudin Noer selama menjabat sebagai Direktur Utama Pelindo III periode Juni 2020 s.d. Maret 2021,” kata VP Corporate Communication Pelindo III R. Suryo Khasabu, Selasa (16/03).

Sebelum diangkat menjadi Direktur Utama, Boy Robyanto menjabat Direktur Teknik Pelindo III sejak Juni 2020. Pria kelahiran Surabaya itu juga pernah menjabat sebagai CEO Pelindo III Regional Kalimantan sejak tahun Desember 2018-Juni 2020 dan General Manager Pelindo III Cabang Tenau Kupang periode Desember 2016-Juni 2017.

Sementara itu, Yon Irawan sebelumnya merupakan Direktur Keuangan Pelindo II Maret 2020-Maret 2021. Dirinya juga pernah menjabat sebagai Direktur Keuangan Pelindo IV 2017-2020 dan Sekretaris Perusahaan Pelindo III tahun 2014-2017.

Berikut Jajaran Direksi Pelindo III Terbaru :

1.      Boy Robyanto                           : Direktur Utama

2.      Putut Sri Muljanto                   : Direktur Operasi dan Komersial

3.      Kokok Susanto                          : Direktur Teknik

4.      Edi Priyanto                               : Direktur Sumber Daya Manusia

5.      Endot Endrardono                   : Direktur Keuangan

6.   Yon Irawan                                  : Direktur Transformasi dan Pengembangan Bisnis

Share post:

Subscribe

spot_imgspot_img

Popular

More like this
Related

Pertemuan Lanjutan Prabowo dan Megawati Dipastikan Terjadi

BRIEF.ID - Pertemuan lanjutan antara Presiden Prabowo Subianto dan...

Negosiasi Intensif Indonesia-AS Soal Kebijakan Tarif Resiprokal

BRIEF.ID - ​Negosiasi tarif resiprokal antara Pemerintah Indonesia dan...

Nasib TikTok di AS Makin Tidak Pasti

​BRIEF.ID - Kesepakatan antara TikTok dan Pemerintah Amerika Serikat...

Jumat Agung, Pendeta Sarah: Keselamatan Manusia Datang Melalui  Pengorbanan Yesus

BRIEF.ID – Keselamatan manusia datang melalui penderitaan salib dan...