Argentina Gantikan Indonesia Sebagai Tuan Rumah Piala Dunia U20

BRIEF.ID – Federasi Sepak Bola Dunia (FIFA) secara resmi mengumumkan Argentina sebagai  tuan rumah Piala Dunia U-20,  menyusul keputusan FIFA mencabut hak Indonesia  menggelar turnamen berskala internasional itu.

FIFA mengumumkan keputusan untuk menghapus Indonesia sebagai tuan rumah, pada 29 Maret 2023 setelah organisasi itu membatalkan pengundian  di Bali, karena Gubernur Bali I Wayan Koster menolak kehadiran Timnas  Israel.

“FIFA dengan bangga mengumumkan bahwa Piala Dunia U-20 edisi tahun ini akan bertempat di Argentina. Rumah dari para juara dunia itu membuka pintunya untuk calon-calon bintang sepak bola dunia,” kata Presiden FIFA Gianni Infantino melalui keterangan resmi, pada Senin (17/4/2023).

Ia mengatakan, organisasi sepak bola  Argentina, AFA secara resmi mengajukan penawaran kepada FIFA  untuk menjadi tuan rumah turnamen yang akan digelar pada 20 Mei -11 Juni 2023,  di sela penyelenggaraan  Kongres Konfederasi Sepak Bola Amerika Selatan.

“Saya ingin menyampaikan  terima kasih kepada AFA, Presiden AFA Claudio Tapia serta otoritas pemerintah atas komitmennya  menyelenggarakan acara luar biasa ini,  dalam waktu sesingkat itu,” kata  Gianni.

Rencananya,  official drawing akan digelar di Zurich, Swiss pada Jumat, 21 April 2023 mendatang.

Share post:

Subscribe

spot_imgspot_img

Popular

More like this
Related

IHSG Melesat Tembus Level 7.400 Dipicu Aksi Borong Saham Pertambangan

BRIEF.ID - Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) di Bursa...

Rupiah Menguat Tipis Saat Pemerintah Mulai Lelang SBSN

BRIEF.ID - Nilai tukar (kurs) rupiah menguat tipis terhadap...

Harga Emas Antam Melonjak Jadi Rp1.946.000 per Gram Imbas Sinyal Pemangkasan Suku Bunga The Fed

BRIEF.ID - Harga emas batangan PT Aneka Tambang Tbk...

Prabowo Janji Berangus Praktik “Serakahnomics” di Sektor Pertanian

BRIEF.ID - Presiden Prabowo Subianto berjanji akan memberangus praktik-praktik...