BRIEF.ID – Dewan Pimpinan Pusat (DPP) Partai Golkar mengumpulkan sekitar seribu bakal calon kepala daerah dari seluruh Indonesia.
“Agenda hari ini pertemuan dengan calon-calon kepala daerah, yang telah mendapatkan surat penugasan,” kata Ketua Umum Partai Golkar Airlangga Hartarto di Kantor DPP Golkar, Jakarta, Sabtu (6/4/2024) malam.
Airlangga menjelaskan, dalam pertemuan itu hadir hadir 1.164 calon kepala daerah, untuk tingkatan pemilihan gubernur, wali kota, dan bupati.
“Ini menjadi persiapan menuju pemilihan kepala daerah di bulan November 2024,” ujarnya.
Disebutkan, tahapan dan jadwal yang akan dilakukan Partai Golkar dalam penjaringan calon kepala daerah, termasuk pelibatan lembaga survei.
“Partai Golkar menjelaskan lembaga survei yang bisa dipakai di berbagai daerah, tentunya lembaga-lembaga tersebut diakui oleh Golkar,” katanya menegaskan.
Airlangga menyatakan Golkar juga memberikan penugasan kepada seluruh calon kepala daerah, untuk melakukan sosialisasi di masyarakat. DPP Golkar akan melakukan evaluasi pertama di bulan Mei 2024.
No Comments