Agenda Kegiatan Capres Nomor Urut 3 Ganjar Pranowo, Hari Ini

BRIEF.ID – Calon presiden (Capres) Nomor Urut 3 Ganjar Pranowo akan memulai hari ketiga kampanye di sejumlah wilayah di Jakarta, pada Kamis, (30/11/2023).

Berdasarkan informasi  Media Center Tim Pemenangan Nasional (TPN) Ganjar-Mahfud, Ganjar dijadwalkan akan berangkat dari Patra Kuningan menuju pertemuan Persekutuan Gereja-gereja Pantekosta Indonesia (PGPI), pada pukul 07.00 WIB.

Ganjar dijadwalkan tiba pada pukul 08.00 WIB di Gereja Bethel Indonesia (GBI) Mawar Saron, Kelapa Gading, Jakarta Utara, yang menjadi lokasi dari acara PGPI. Ganjar diagendakan berada di GBI Mawar Saron hingga pukul 09.00 WIB.

Selanjutnya,  Ganjar melakukan perjalanan ke Gedung Dewan Pers  Persatuan Wartawan Indonesia (PWI) Pusat  di Jalan Kebon Sirih, Gambir, Jakarta untuk menghadiri dialog santai dengan jajaran PWI dan Dewan Pers

Dialog itu diperkirakan akan disaksikan 100 peserta luring, dan disiarkan secara langsung kepada 20.000 anggota PWI di seluruh Indonesia.

Selanjutnya, Mantan Gubernur Jawa Tengah dua periode itu  akan menjadi narasumber di salah satu program TVRI, dan diperkirakan selesai pada pukul 13.05 WIB.

Share post:

Subscribe

spot_imgspot_img

Popular

More like this
Related

YES 2025 Dorong Arah Baru Hilirisasi, Ekonomi  Hijau, dan Digital Atasi Tantangan Pengangguran Muda

BRIEF.ID - Indonesia berada di persimpangan jalan dalam memanfaatkan...

Ilham Habibie: Hilirisasi Belum Cukup untuk Menumbuhkan Perekonomian Nasional

BRIEF.ID - Ketua Umum Persatuan Insinyur Indonesia (PII) Ilham...

Pemerataan Digitalisasi Pendidikan Harus Menyentuh Daerah 3T

BRIEF.ID – Pemerataan digitalisasi Pendidikan harus menyentuh daerah tertinggal,...

Presiden Luncurkan Program Digitalisasi Pembelajaran di 38 Provinsi

BRIEF.ID - Presiden Prabowo Subianto secara resmi meluncurkan Program...